Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Warga Bekasi, Ini Cara Daftar Vaksin Covid-19 Astrazeneca atau Sinovac di Stadion Chandrabaga

Pemerintah Kota Bekasi gencar melaksanakan program vaksin Covid-19 Sinovac kepada masyarakat untuk memutus rantai pandemi.
Petugas menata vaksin Covid-19 Sinovac di lemari pendingin gudang Instalasi Farmasi, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (12/1/2021). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Petugas menata vaksin Covid-19 Sinovac di lemari pendingin gudang Instalasi Farmasi, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (12/1/2021). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah

Bisnis.com, JAKARTA – Warga Bekasi bisa mendapatkan vaksin Covid-19 Astrazeneca atau Sinovac dengan mendaftarkan diri dalam program vaksin massal pada Juli 2021.

Dilansir dari akun Instagram Humas Kota Bekasi (@humaskotabekasi), sasaran Serbuan Vaksinasi Massal di Kota Bekasi diperuntukan untuk 25.000 warga Kota Bekasi berusia 18 tahun ke atas dan juga lansia. Jenis vaksin yang akan digunakan adalah vaksin jenis Sinovac. 

Adapun Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi akan mengadakan kembali Serbuan Vaksinasi Massal di Stadion Patriot Chandrabaga, pada Kamis (1 Juli 2021) mendatang.

Pendaftaran dan pelaksanaan yang digunakan masih sama pada saat Vaksinasi Massal sebelumnya pada tanggal 19 Juni dan 23 Juni 2021. Namun, ada satu perbedaan dalam pelaksanaan nanti, yaitu akan dilaksanakan serentak oleh seluruh wilayah peserta di Kota Bekasi pada tanggal 1 Juli 2021nanti.

Berikut ketentuan untuk mendaftar vaksinasi massal di Stadion Chandrabaga Bekasi:

1. Pendaftar membawa fotocopy KTP dan KK ke kantor Kelurahan domisili, tidak perlu Surat Pengantar RT/RW bagi warga ber-KTP Kota Bekasi. 

2. Bagi warga tidak ber-KTP Kota Bekasi, wajib membawa Surat Pengantar RT/RW dan fotocopy KTP.

3. Untuk beberapa wilayah di Kota Bekasi memberlakukan pendaftaran melalui RT/RW, tetapi pastikan terlebih dahulu RT/RW setempat sudah berkoordinasi dengan pihak Kelurahan agar ketika mendaftar di RT/RW secara kolektif, akan disampaikan kepada pihak Kelurahan. Pada dasarnya, pusat pendaftaran hanya ada di kantor Kelurahan domisili.

4. Proses screening/pemeriksaan kesehatan yang disertai dengan test rapid/swab antigen akan dilaksanakan pada H-1 pelaksanaan. 

5. Tempat screening/pemeriksaan kesehatan akan disesuaikan dengan wilayah domisili masing-masing. Lakukan pendaftaran terlebih dahulu, untuk informasi lebih lanjut akan diinformasikan oleh tim wilayah tempat mendaftar vaksinasi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Anissa Putri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper