Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Giring PSI Kritik Formula E, Politisi PKS: Warga DKI Sudah Cerdas

Politisi PKS mengatakan reaksi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha terkait formula E tidak berpengaruh kepada opini warga DKI.
Rahmad Fauzan
Rahmad Fauzan - Bisnis.com 07 Januari 2022  |  15:07 WIB
Giring PSI Kritik Formula E, Politisi PKS: Warga DKI Sudah Cerdas
Giring Ganesha menyampaikan kritiknya terhadap Anies Baswedan terkait Formula E - Youtube/Deddy Corbuzier
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Ismail menilai kritik Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha terhadap proses persiapan Formula E Jakarta tidak akan terlalu memengaruhi opini publik.

Menurut Ismail, masyarakat DKI Jakarta sudah sangat cerdas sehingga bisa memilah antara opini yang baik, opini yang dipaksakan, serta mana hal yang merupakan fakta dan kebenaran.

"Masyarakat DKI saat ini sangat cerdas sehingga bisa memilah dan memberikan penilaian, mana opini yang baik, mana opini yang dipaksakan, dan mana fakta kebenaran," ujarnya kepada wartawan, Jumat (7/1/2022).

Selain itu, dia menilai program Formula E tidak ujug-ujug dilakukan. Melainkan sudah digarap dengan sangat serius dan diyakini mampu memberi manfaat bagi perekonomian Ibu Kota pada masa pemulihan dari pandemi Covid-19.

Justru, Ismail mengungkapkan efek domino dari ajang Formula E akan dirasakan oleh pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Jakarta sehingga turut memacu kreativitas pelaku usaha dalam menghadirkan produk.

Belakangan, perbincangan mengenai sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, ramai di media sosial. Apalagi, setelah Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha mengecek ke lokasi.

Dalam kunjungannya, Giring mengatakan dirinya tidak yakin pembangunan sirkuit Formula E dapat rampung sesuai dengan waktu yang ditargetkan setelah melihat kondisi lokasi yang masih mentah.

"Gokil nih proyek Formula E. Proyek ambisius banget. Bujet besar pakai uang rakyat dan waktu persiapan yang mepet. Gue ga yakin bisa kejadian pembangunan sirkuit ini, dan kalau kejadian pasti dipaksakan," kata Giring dalam video yang dia ambil seperti dikutip Bisnis, Kamis (6/1/2022).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak Video Pilihan di Bawah Ini :

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

partai solidaritas indonesia Formula E Jakarta Formula E
Editor : Feni Freycinetia Fitriani
Bagikan

Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.

Artikel Terkait



Berita Terkini

back to top To top