Bisnis.com, JAKARTA -- DPRD DKI Jakarta akan mengumumkan pemberhentian Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Mohamad Taufik besok, Selasa (26/4/2022).
Pengumuman pemberhentian politisi Partai Gerindra tersebut akan dilakukan dalam rapat paripurna yang sekaligus meresmikan penggantian Taufik dari posisi pimpinan DPRD DKI.
"Pengangkatan calon pengganti Wakil Ketua DPRD DKI atas nama Hj. Rany Mauliani dari Fraksi Partai Gerindra," dikutip dari undangan resmi DPRD DKI Jakarta, Selasa (25/4/2022).
Diberitakan sebelumnya, politisi Partai Gerindra Muhamad Taufik tidak lagi menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta pada awal April 2022.
Taufik mengatakan dirinya tidak mempermasalahkan hal itu karena sudah merupakan keputusan organisasi.
Dia mengatakan pencopotan dirinya dari kursi wakil ketua DPRD DKI Jakarta sebelumnya sudah disampaikan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
Kendati demikian, pencopotan M Taufik dari kursi Wakil Ketua DPRD tidak memengaruhi posisinya sebagai anggota Gerindra. Dengan kata lain, Taufik tidak menyeberang ke Partai lain seperti yang sempat ramai diisukan.