Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemprov DKI Sebut Pergantian Dirut PT MRT Hal Biasa

Pemerintah Provinsi (Pemprov) menilai bahwa pergantian Direktur Utama (Dirut) PT MRT Jakarta merupakan penyegaran atau hal yang biasa.
Pemprov DKI Sebut Pergantian Dirut PT MRT Hal Biasa. Ilustrasi stasiun Sawah Besar. Dokumentasi: PT MRT Jakarta (Perseroda)/Rizki Diani.
Pemprov DKI Sebut Pergantian Dirut PT MRT Hal Biasa. Ilustrasi stasiun Sawah Besar. Dokumentasi: PT MRT Jakarta (Perseroda)/Rizki Diani.

Bisnis.com, JAKARTA - Pemprov DKI melalui Plt. BP BUMD DKI Jakarta Fitria Rahadiani menilai pergantian Direktur Utama (Dirut) PT MRT Jakarta merupakan hal yang biasa.

Mohamad Aprindy diketahui digantikan oleh Tuhiyat berdasarkan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Sirkuler PT MRT Jakarta, pada Selasa (25/10/2022).

"Saya boleh bilang penyegaran di jajaran pengurus itu hal yang biasa. Poin pertama yang harus dilakukan adalah pergantian atau penyegaran di jajaran pengurus BUMD Itu hal yang biasa," kata Fitria kepada wartawan, Kamis (27/10/2022). 

Fitria mengatakan penyegaran juga tidak melihat soal waktu. Aprindy diketahui baru menjabat sebagai Dirut PT MRT pada 3 bulan. 

"Bisa jadi pertimbangan yang dipikirkan oleh RUPS untuk melakukan penyegaran, kan enggak ada batas waktu," imbuhnya.

Fitria menambahkan pihaknya kini tengah fokus pada pendanaan untuk fase kedua MRT Jakarta dan fase selanjutnya. Menurutnya, Tuhiyat memiliki pengalaman yang mumpuni dalam bidang keuangan dan manajemen korporasi.

“Sehingga diharapkan dapat membantu proses tersebut [pendanaan], kami melihatnya itu,” katanya. 

Diketahui, Penjabat (Pj.) Gubenur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mencopot Dirut PT MRT Mohamad Aprindy dari jabatannya. Hal tersebut berdasarkan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Sirkuler PT MRT Jakarta pada, Selasa (25/10/2022).

Aprindy diketahui baru saja menjabat Dirut MRT selama 3 bulan, tepatnya pada 22 Juli kemarin. Dia digantikan oleh Tuhiyat yang sebelumnya menjabat sebagai Mantan Ditektur Utama PT Moda Intergrasi Transportasi Jabodetabek (MITJ). 

Fitria menambahkan penyegaran turut dilakukan dalam jajaran Dewan Komisaris PT MRT Jakarta (Perseroda). Heru menunjuk Dodik Wijanarko disebagai Komisaris Utama, Bambang Kristiyono sebagai Komisaris, dan William P. Sabandar sebagai Komisaris.

“Diharapkan dapat memberikan arahan dan masukan kepada Direksi dalam kaitannya dengan proses pembangunan MRT Jakarta Fase 2 dan fase-fase berikutnya,” kata Fitria.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper