Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Polri Sediakan Penitipan Motor di Polsek hingga Polda Selama Mudik Lebaran 2024

Polri bakal menyediakan tempat penitipan mulai dari Polsek hingga Polda setempat untuk masyarakat yang bakal melakukan mudik Lebaran 2024.
Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko usai konferensi pers di Bareskrim Polri, Rabu (13/3/2024) - Bisnis/Anshary Madya Sukma
Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko usai konferensi pers di Bareskrim Polri, Rabu (13/3/2024) - Bisnis/Anshary Madya Sukma

Bisnis.com, JAKARTA - Polri bakal menyediakan tempat penitipan mulai dari Polsek hingga Polda setempat untuk masyarakat yang bakal melakukan mudik Lebaran 2024.

Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko menyampaikan selain penitipan kendaraan, Polisi juga bakal menjaga barang berharga hingga rumah kosong milik pemudik.

"Silakan dari mulai tingkat Polsek, Polres, Polda sesuai dengan kapasitasnya tentu akan diatur secara manajemen keamanan barang berharga, baik itu rumah kosong, kendaraan, atau yang lain-lain yang bersifat berharga," ujarnya di Humas Polri, Senin (1/4/2024).

Selain itu, dia juga menyampaikan untuk membantu kelancaran mudik Lebaran 2024, pihaknya memiliki 5.784 pos yang terdiri dari pos pengamanan, pelayanan hingga terpadu.

"3 tipe ini yang membedakan adalah sifat daripada pelayanan yang diberikan. Namun sekali lagi kami mengimbau kepada masy, ketika fisik kurang baik, segera bisa menggunakan pos-pos tersebut termasuk rest area," imbuhnya.

Sebagai informasi, pelayanan ini termasuk dalam operasi kemanusiaan atau ketupat yang berlangsung pada 4-16 April 2024

Diberitakan sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit mengatakan bakal mengerahkan 155.165 personel untuk kelancaran mudik Lebaran 2024. Hal itu berkaitan dengan prediksi pemudik tahun ini yang bakal meningkat 56% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

"Hal ini merupakan pergelaran yang cukup besar, kurang lebih 155.165 personel yang terlibat di dalam ada stakeholder terkait, sejumlah 69.969 personel," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper