Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Begini Cara RK Bagi Tugas dengan Suswono Jika Pimpin Jakarta

Ridwan Kamil (RK) mengungkap pembagian tugas antara dirinya dengan Suswono jika terpilih jadi pemimpin Jakarta.
Bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, Ridwan Kamil (RK)–Suswono melakukan konferensi pers pendaftaran Pilkada jakarta 2024. Elite KIM Plus terlihat ikut mengawal seperti Hidayat Nur Wahid (PKS) hingga Ahmad Riza Patria (Gerindra), Rabu (28/8/2024).
Bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, Ridwan Kamil (RK)–Suswono melakukan konferensi pers pendaftaran Pilkada jakarta 2024. Elite KIM Plus terlihat ikut mengawal seperti Hidayat Nur Wahid (PKS) hingga Ahmad Riza Patria (Gerindra), Rabu (28/8/2024).

Bisnis.com, JAKARTA -- Bakal Calon Gubernur Ridwan Kamil (RK) menyampaikan pembagian tugas antara dirinya dengan Suswono jika terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur Jakarta.

Dia berjanji lebih banyak berada di lapangan dibandingkan dengan Suswono. Sebab, wakilnya itu akan lebih berperan untuk menciptakan kondisi damai.

"Kombinasi saya yang mungkin banyak di lapangan nanti Pak Suswono yang lebih ngemong, lebih membawa rasa damai kondusif juga tentunya ini membawa nilai tambah kepada masa depan Jakarta," ujarnya di KPU Jakarta, Rabu (28/8/2024).

Dia menambahkan, jika dipercaya menjabat selama lima tahun maka pihaknya akan memberikan pelayanan yang merata bagi seluruh masyarakat di DKI Jakarta.

Misalnya, hak mendapatkan pendidikan yang merata dan berkualitas untuk menciptakan SDM yang berkualitas. Selanjutnya, pelayanan kesehatan yang cepat tanggap dan juga akan mendukung seluruh aspek di Jakarta, termasuk olah raga.

Mantan Gubernur Jawa Barat itu juga mengaku akan mendukung sepak bola di Jakarta atau Persija. Terlebih, menurutnya, Persija memiliki basis pendukung yang luar biasa di Jakarta, yakni Jakmania.

"Tentu kita akan dukung sebagai kewajiban pemimpin karena nanti kalau sudah terpilih, kami akan menjadi pelayan masyarakat karena tujuannya adalah melayani baik yang memilih maupun tidak memilih. Kami akan melayani dengan cara yang sama dengan seadil-adilnya," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper