Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mayoritas Ketum Parpol Pengusung RK-Suswono Absen Kampanye Akbar di Cengkareng

Mayoritas Ketua umum partai politik pengusung tidak menghadiri Kampanye akbar pasangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) bertajuk "Satu1n Jakarta".
Ketua DPD Partai Golkar Jakarta Ahmed Zaki Iskandar kala memberikan keterangan pers dalam Kampanye akbar pasangan RIDO bertajuk Satu1n Jakarta di Lapangan Cenderawasih, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (14/11/2024)/Bisnis-Jessica Gabriela Soehandoko
Ketua DPD Partai Golkar Jakarta Ahmed Zaki Iskandar kala memberikan keterangan pers dalam Kampanye akbar pasangan RIDO bertajuk Satu1n Jakarta di Lapangan Cenderawasih, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (14/11/2024)/Bisnis-Jessica Gabriela Soehandoko

Bisnis.com, JAKARTA – Mayoritas Ketua umum partai politik pengusung tidak menghadiri Kampanye akbar pasangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) bertajuk "Satu1n Jakarta". 

Ketua DPD Partai Golkar Jakarta Ahmed Zaki Iskandar menuturkan bahwa sosok yang datang dalam perhelatan ini adalah perwakilan partai, kecuali Presiden PKS. 

"Jadi kemungkinan akan diwakili oleh para Wakil Ketua maupun Sekjen dari partai," terangnya dalam konferensi pers di Media Center perhelatan tersebut, Kamis (14/11/2024). 

Dia kemudian menjelaskan, bahwa para pemimpin partai politik tidak bisa hadir karena memiliki waktu yang terbatas. 

Terlebih, perhelatan ini juga digelar pada hari kerja, yakni pada Kamis (14/11/2024). Para pemimpin partai politik juga berada dalam posisi kementerian. 

"Masih banyak kegiatan di kementerian masing-masing yang kita juga harus pahami tidak bisa ditinggalkan karena ini masih hari kerja," terangnya. 

Sebagai informasi,Ketua tim pemenangan RIDO Ahmad Riza Patria mengharapkan agar perhelatan ini dapat menjadi kesempatan bagi RIDO untuk menyampaikan visi-misi kepada para warga. 

Meski demikian, hal yang paling penting menurutnya adalah dapat bertemu dengan para warga. 

"Tapi yang paling penting hari ini adalah kita bisa bertemu langsung dengan masyarakat dengan jumlah yang cukup, mudah-mudahan tidak kurang dari 30.000 yang hadir, karena memang tempatnya juga terbatas," terangnya. 

Acara ini juga akan dimeriahkan oleh Band ternama Dewa 19, yang juga menjadi alasan mengapa kampanye akbar kali ini digelar pada Kamis (14/11/2024). 

"Karena kebetulan jadwalnya dapet dari Dewa dapetnya hari ini, karena padatnya jadwal teman-teman dari band Dewa, jadi dilaksanakan pada hari Kamis (hari ini)," jelasnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper