Bisnis.com, JAKARTA –- Api yang sempat membakar basement gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta pada pagi hari tadi telah berhasil dipadamkan.
Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD DKI Jakarta, Mangara Pardede mengatakan kendati sudah berhasil dipadamkan, dirinya belum mendapatkan informasi mengenai kronologi kejadian tersebut.
"Sekarang sudah padam, tapi untuk kronologinya kami masih belum dapatkan informasi secara jelas," ucapnya seperti dikutip dari beritajakarta.com, Sabtu (4/10/2014).
Diduga kebakaran di basement gedung DPRD DKI ini disebabkan oleh korsleting panel.
"Informasi yang saya dapat ada korsleting panel. Tapi saya belum tahu persis kejadiannya," lanjut Manggara.
Manggara juga belum mengetahui persis basement berapa yang mengalami kebakaran.
Di gedung DPRD DKI Jakarta sendiri terdapat tiga basement, di mana basement I dan II digunakan untuk parkir mobil, sementara basement III untuk parkir motor.
Kendati demikian, api sudah dapat dipadamkan oleh 11 unit mobil pemadam kebakaran yang diterjunkan ke lokasi. Belum diketahui juga apakah ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Seperti diketahui, basement gedung DPRD DKI terbakar sekitar pukul 08.10 pagi hari tadi.