Bisnis.com, DEPOK- Pemkot Depok tengah membentuk Ruang Terbuka Hijau (RTH) Watch di setiap kecamatan guna memantau area penghijauan di setiap pemukiman penduduk.
Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail mengatakan saat ini RTH di wilayahnya baru mencapai 10,9% publik dan 15,6% RTH privat dari luas wilayah Depok 20.029 hektare.
"Target RTH publik itu 20% dan orivat 10%, tapi masih jauh tercapai. Jadi kami harus buat aturan agar pengembang menyediakan RTH" ujarnya, Rabu (21/10/2015).
Pihaknya juga tengah menyiapkan aturan baru agar pengembang mencantumkan proposal visual site plan bangunan. Nantinya, pengembang akan diawasi apakah menyediakan RTH atau tidak.
"Di setiap kecamatan ada RTH Watch yang anggotanya dari aparatur pemerintah setempat," paparnya.