Bisnis.com, JAKARTA - Pasca dilarang memasuki Jakarta, bus Angkutan Perbatasan Terintegerasi Busway (APTB) menurunkan penumpang di Halte BNN, Cawang, Jakarta Timur.
Pantauan Beritajakarta.com, Senin (7/3), puluhan penumpang bus APTB harus turun di Halte BNN. Mereka harus menggunakan bus Transjakarta untuk melanjutkan perjalanannya hingga tujuan akhir.
Sedangkan bus APTB harus berputar arah di kolong flyover Cawang, untuk kembali ke Cibinong, Cileungsi atau Cikarang.
Salah satu operator APTB, PT Mayasari Bakti, sedikitnya memiliki tiga rute yang harus berakhir di Halte BNN. Yakni jurusan Cibinong-Grogol, Cileungsi-Blok M dan Cikarang-Kalideres.
Penumpang APTB, Sofyan (35) mengaku kecewa karena harus beralih ke bus Transjakarta. Sebab Ia harus menunggu bus Transjakarta lagi menuju ke Slipi, Jakarta Barat.
"Jelas kecewa. Sudah nunggu APTB tadi lama sekarang suruh pindah ke bus Transjakarta. Kan jadi makan waktu dan bisa terlambat masuk kerja," ujar Sofyan, Senin (7/3).
Seorang kondektur APTB jurusan Cibinong-Grogol, Rafli (30), mengatakan banyak penumpangnya kecewa saat diminta turun di Halte BNN. Sosialisasi tentang larangan bus sampai ke Grogol ini memang terkesan mendadak.
"Kami hanya menjalankan aturan. Karena tidak boleh lagi sampai Grogol, ya penumpang harus turun semua di BNN. Karena kami harus mutar lagi ke Cibinong," tandasnya.
Bus APTB Hanya Sampai Halte BNN, Penumpang Kecewa
Bus APTB Hanya Sampai Halte BNN, Penumpang Kecewa
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

3 jam yang lalu
Para Pembeli Emas Antam yang Masih Boncos Awal Mei 2025

16 jam yang lalu
Beda Arah BlackRock dan JP Morgan di United Tractors (UNTR)
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

11 jam yang lalu
May Day, Tol Mengarah ke Jakarta Bakal Digratiskan

13 jam yang lalu
Bentrokan di Kemang, Polisi Pastikan Massa Pakai Senapan Angin

16 jam yang lalu
Polisi Tangkap 19 Orang di Insiden Bentrok Bersenjata Kemang

17 jam yang lalu
Kronologi dan Pemicu Bentrok Bersenjata Laras Panjang di Kemang

18 jam yang lalu
Massa Bentrok Pakai Senjata Laras Panjang di Kemang Tadi Pagi
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
