Bisnis.com, TANGSEL - Pemerintah Kota Tangerang Selatan terus berusaha menekan angka pengangguran di wilayahnya dengan memberi berbagai pelatihan keterampilan kepada warga yang memerlukan.
Untuk itu Pemkot melalui Dinas Sosial Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Tangsel menyelenggarakan pelatihan keterampilan menjahit sebagai bagian dari upaya menekan angka pengangguran dan kemiskinan tersebut.
Purnama Wijaya, Kepala Dinsosnakertrans Tangsel, mengatakan pelatihan keterampilan menjahit dilaksanakan di Lembaga Pelatihan Kursus Annisa, Kecamatan Serpong, Tangsel dengan peserta sebanyak 40 orang perwakilan dari dari 7 kecamatan di Tangsel.
“Pelatihan ini diberikan untuk menciptakan wirausaha dari keluarga kurang mampu, sehingga menjadi mandiri dan mampu mengangkat ekonomi keluarga untuk mencapai tingkat kesejahteraan yang lebih baik,” katanya dalam situs resminya pada Kamis (28/4/2016).
Menurutnya, keterampilan menjahit menjadi salah satu pekerjaan yang banyak dibutuhkan kalangan dunia usaha, karena dapat menghasilkan suatu produk bernilai ekonomi seperti pakaian, sepatu, topi, dan tas.
Dia menjelaskan para peserta pelatihan menjahit itu juga diharapkan dapat menyalurkan ilmunya kepada warga yang lain, karena mereka nanti menjadi pionir di wilayahnya masing-masing setelah pulang dari mengikuti pelatihan tersebut.