Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PILKADA DKI 2017: Kata Novanto Ahok yang Terbaik

Ketua umum Partai Golkar Setya Novanto mengakui prestasi Gubenur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Calon Ketua Umum Golkar nomor urut 1 Ade Komarudin (kanan) berbincang dengan calon Ketua Umum Golkar nomor urut 2 Setya Novanto sebelum menyampaikan visi misi pada kampanye calon ketua umum Golkar zona II di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (11/5). Kampanye Zona II yang merupakan rangkaian Musyawarah Luar Biasa Partai Golkar tersebut diikuti kader partai dari wilayah Jawa dan Kalimantan./Antara-Zabur Karuru
Calon Ketua Umum Golkar nomor urut 1 Ade Komarudin (kanan) berbincang dengan calon Ketua Umum Golkar nomor urut 2 Setya Novanto sebelum menyampaikan visi misi pada kampanye calon ketua umum Golkar zona II di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (11/5). Kampanye Zona II yang merupakan rangkaian Musyawarah Luar Biasa Partai Golkar tersebut diikuti kader partai dari wilayah Jawa dan Kalimantan./Antara-Zabur Karuru

Bisnis.com,JAKARTA - Ketua umum Partai Golkar Setya Novanto mengakui prestasi Gubenur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Namun, Novanto yang ditemui saat menghadiri acara buka bersama DPP Partai Nasdem masih tak ingin membenarkan apakah partainya akan mendukung Ahok di Pilkada DKI mendatang.

Dia pun hanya tersenyum malu-malu saat ditanya terkait dukunganya.

"Pak Ahok itu baik berhasil dalam pekerjaannya,ya kan sudah tahu Pak Ahok lah yang terbaik." ujarnya di DPP Nasdem, Kamis (9/6/2016).

"Soal deklarasi? Ya sebentar lagi lah," tambahnya.

Novanto yang saat itu tengah bersama dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dan Ahok hanya menyatakan akan mendukung Ahok apakah akan maju melalui parpol ataupun independen.

Hal serupa juga diungkapkan oleh Surya Paloh. Jika nantinya Ahok tetap maju sebagai calon independen, partainya tetap akan mendukung Ahok. 

"Nasdem kasih kesempatan maunya Pak Ahok apa. Mau partai kami dukung, mau independen ya kami dukung. Ahok gak bisa diubah, Ahok tetap Ahok,"tutur Surya Paloh.

Sebagai informasi, acara buka bersama yang diselenggarakan selama 3 hari itu dibuka dengan ceramah Ahok dan tausiyah Quraisy Shihab.

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper