Bisnis.com, JAKARTA–PT TransJakarta bersama dengan PT Angkasa Pura II (AP II) tandatangani memorandum of understanding (MoU).
Melalui MoU ini, PT TransJakarta diperbolejhkan menyediakan layanan TransJakarta di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Direktur Utama PT TransJakarta Agung Wicaksono mengatakan dengan adanya kerja sama ini masyarakat memiliki lebih banyak alternatif moda transportasi dari dan menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Selain itu, Agung juga optimis keberadaan layanan TransJakarta bakal mengurangi kepadatan lalu lintas dari dan menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Di lain pihak, Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin mengatakan pihaknya selaku pengelola bandara harus menyediakan lebih banyak moda transportasi umum untuk penumpang.
Saat ini, moda transportasi yang telah beroperasi di Bandara Internasional Soekarno-Hatta antara lain kereta bandara, Damri, JR Connextion, taksi konvensional hingga angkutan online.
Adapun berdasarkan data AP II terdapat 200 ribu orang yang datang dan pergi di Bandara Internasional Soekarno-Hatta setiap harinya.
Namun, Agung menerangkan MoU tersebut baru ditandatangani oleh kedua pihak pada Jumat (17/5/2019) dan akan dilanjutkan dengan penentuan tarif serta perizinan.
"Transjakarta dengan AP II akan bersama-sama merumuskan program setelah penandatanganan nota kesepahaman ini," Agung, Senin (20/5/2019).