Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Listrik Padam, Transjakarta Menambah Puluhan Armada Bus

PT Transjakarta menambah puluhan armada bus untuk beberapa rute sehubungan dengan gangguan listrik di Jakarta.
Penumpang di dalam bus Transjakarta saat melintas di jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Selasa (7/8/2018). /Antara
Penumpang di dalam bus Transjakarta saat melintas di jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Selasa (7/8/2018). /Antara

Bisnis.com, JAKARTA - PT Transjakarta menambah puluhan armada bus untuk beberapa rute sehubungan dengan gangguan listrik di Jakarta.

Corporate secretary PT Transjakarta Nadia Diposanjoyo mengatakan pihaknya mengerahkan berbagai jenis armada untuk mengangkut masyarakat yang berada di halte.

Apalagi, lanjutnya, saat ini Kereta Commuterline Indonesia (KCI) dan Moda Raya Terpadu (MRT Jakarta) belum beroperasi karena tidak adanya pasokan listrik.

"Untuk koridor 1, kami kerahkan 36 unit, yakni 30 untuk bis single dan 6 bis gandeng. Ada pula tambahan 34 bus sedang untuk rute-rute strategis lainnya.

Nadia menuturkan 31 unit disiapkan untuk Rute Manggarai, yaitu Manggarai - Blok M sebanyak 10 bus, Manggarai-UI sebanyak 15 bus, dan Manggarai-Ragunan sebanyak 6 bus.

Sementara itu, rute Tanah Abang 63 unit dengan perincian, yaitu Tanah Abang - Gondangdia 5 bus, Tanah Abang - Blok M 6 bus, Tanah Abang-Kampung Melayu 5 bus, Tanah Abang- Kebayoran 1- bus, Tanah Abang - Batusari 7 bus, Tanah abang- Pasar Minggu 12 bus, Tanah Abang-Pondok Cabe 10 bus, dan Tanah Abang-Senen 8 bus.

"Untukk rute Pasar Minggu saat ini dikerahkan tambahan bus 4 unit," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper