Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Singgung Tingkat Kematian Corona, Anies: Provinsi Lain Ada yang 7 Persen

Menurut Anies Baswedan, angka kematian Covid-19 milik DKI Jakarta terbilang rendah yakni 2,9 persen.
Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri Deklarasi Program komitmen memakai masker bertajuk Ayo Pakai Masker #Priokbermasker Pelabuhan Sehat, Indonesia Maju di Mapolres Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Kamis (3/9/2020)./Istimewa
Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri Deklarasi Program komitmen memakai masker bertajuk Ayo Pakai Masker #Priokbermasker Pelabuhan Sehat, Indonesia Maju di Mapolres Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Kamis (3/9/2020)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyinggung tingkat kematian atau case fatality rate akibat Covid-19 di provinsi lain yang terbilang tinggi yaitu sebesar 7 persen.

Hal itu diungkapkan Anies saat mencoba membandingkan tingkat kematian akibat virus Corona (Covid-19) di DKI Jakarta dengan milik provinsi lain. Menurut Anies, angka kematian Covid-19 milik DKI Jakarta terbilang rendah yakni 2,9 persen.

“Angka kematian [Covid-19] di DKI itu 2,9 persen, kalau lihat di provinsi lain ada yang di atas 7 persen. Kenapa angka [kematian] kita rendah, inginnya kita tidak ada yang meninggal tetapi pada kenyataannya terjadi,” kata Anies saat memberi sambutan dalam Laporan Pelaksanaan Kegiatan Ketua TP PKK Provinsi DKI Jakarta pada Jumat (4/9/2020).

Anies menerangkan tingkat kematian di DKI Jakarta terbilang rendah akibat kapasitas pemeriksaan Covid-19 milik Pemerintah Provinsi di DKI Jakarta yang sudah melampaui amanat Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

“Kita menemukan angka positif banyak sehingga mereka bisa diisolasi dan bila mereka orang yang punya risiko, maka orang ini bisa dirawat dengan cepat, jika ada yang mengatakan Jakarta angka positinya tinggi itu dipandang negatif berarti dia tidak paham cara kerja pengendalian Covid ini,” ujarnya.

Kendati demikian, dia mengakui, kondisi pandemi Covid-19 di DKI Jakarta semakin mengkhawatirkan. Dia beralasan, angka persentase kasus terkonfirmasi positif atau positivity rate Covid-19 di DKI Jakarta sudah menyentuh angka di atas 10 persen.

“Sekarang positivity rate kita di atas 10 persen, ini angka yang sangat mengkhawatirkan, tetapi track yang kita lakukan di DKI Jakarta sudah benar,” ucap Anies.

Adapun, Dinas Kesehatan DKI Jakarta mencatat persentase kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di DKI Jakarta sebesar 12,5 persen sepekan terakhir.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia mengatakan jumlah kasus aktif terkonfirmasi positif di DKI Jakarta hingga saat ini mencapai 10.032 orang yang tengah dirawat di 67 rumah sakit rujukan atau menjalani isolasi secara mandiri.

Adapun, jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19 secara keseluruhan di DKI Jakarta sampai saat ini mencapai 43.709 orang.

Dari jumlah tersebut, total 32.424 orang dinyatakan telah sembuh dengan tingkat kesembuhan 74,2 persen dan total 1.253 orang meninggal dunia dengan tingkat kematian 2,9 persen.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper