Bisnis.com, JAKARTA – Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta menginformasikan update terkini tinggi muka air (TMA) di beberapa pos pemantauan, Senin (8/2/2021) pagi pukul 08.00 WIB
Dikutip dari akun Twitter Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta @BPBDJakarta, bahwa pada pagi ini, TMA di Posko Sunter Hulu 260 cm dengan status Siaga 1 atau Awas. Kemudian, TMA di Pasar Ikan 239 cm dengan status Siaga 2.
Sementara, TMA di beberapa posko pemantauan berstatus Siaga, yakni: Posko Katulampa, Posko Depok, Posko Pesanggrahan, Posko Karet, Posko Angke Hulu, Posko Manggarai, Posko Cipinang Hulu.
Bersamaan dengan itu, ada 3 posko yang TMA tergolong normal, yaitu: Posko Krukut Hulu, Posko Waduk Pluit, dan Posko Pulogadung.
Pada hari ini, cuaca di Jakarta berkisar mendung, gerimis dan hujan.