Bisnis.com, JAKARTA – Dinas Sumber Daya Air Jakarta pada Senin (8/2/2021) melaporkan bahwa tinggi muka air (TMA) di Pos Pantau Sunter Hulu berstatus Siaga 1 atau Awas.
Dikutip dari akun Twitter @BPDJakarta, Senin (8/2/2021), pada pukul 04.00 WIB, (TMA) 255 cm dan cuaca hujan. Kenaikan TMA ini membuat status berubah dari Siaga 3 pada pukul 02.00 WIB dengan TMA 190 cm dan cuaca gerimis.
Kemudian, pada pukul 03.00 WIB status Siaga 2 dengan TMA 240 cm dengan cuaca mendung.
Dengan status Siaga 1 itu, maka sejumlah wilayah harus mengantisipasi sampainya air di Pintu Air Pulo Gadung dalam empat jam ke depan. Adapun wilayah yang dialiri sungai sebagai berikut: Bambu Apus, Cilangkap, Pondok Ranggon, Setu, Lubang Buaya, Pondok Bambu, Pondok Kelapa, Cipinang.
Kemudian, wilayah Cipinang Melayu, Cipinang Muara, Duren Sawit, Jatinegara Kaum, Kayu Putih, Pulo Gadung, Sumur Batu, Kelapa Gading Barat.
Selanjutnya, daerah Kelapa Gading Timur, Kebon Bawang, Rawa Badak Selatan, Rawa Badak Utara, Sungai Bambu.
Baca Juga