Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dana Rp100 Miliar Siap Digelontorkan untuk Formula E Jakarta

Dana senilai Rp100 miliar disiapkan untuk segala persiapan ajang Jakarta E Prix atau Formula E di Ancol, Jakarta, tahun depan.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni./Antara
Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni./Antara

Bisnis.com, JAKARTA -- Ketua Organizing Committee Formula E Jakarta 2022 Ahmad Sahroni mengatakan dana senilai Rp100 miliar disiapkan untuk segala persiapan ajang Jakarta E Prix atau Formula E di Ancol, Jakarta, tahun depan.  

Sahroni menjelaskan uang yang tidak berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBD) DKI Jakarta tersebut digunakan untuk segala persiapan, termasuk soal venue acara. 

"Untuk pelaksanaan sendiri sekitar Rp100 miliar. Itu untuk penyelenggaraan, persiapan, dan segala macam," ujar Sahroni kepada wartawan di Jakarta, Rabu (22/12/2021). 

Dia menambahkan, pada 22 Januari 2022 Chief Championship Officer sekaligus Co-founder Formula E Alberto Longo akan kembali melakukan pengecekan ulang sirkuit yang sudah dipastikan akan menggunakan ruas jalan di kawasan Ancol, Jakarta Utara. 

Terkait venue, Sahroni mengatakan segala persiapan telah selesai dan diperkirakan akan ada sebanyak 18 tikungan yang menyediakan spot untuk para penonton. 

Dari venue yang akan disiapkan, Sahroni menargetkan 40.000 - 60.000 penonton menyaksikan secara langsung ajang Jakarta E Prix 2022 atau Formula di di Jakarta tahun Depan. 

Dia menambahkan, nantinya terdapat 12 tim yang akan ikut serta dalam ajang Jakarta E Prix 2022 atau Formula E yang akan diselenggarakan pada Juni tahun depan. 

"Ada 12 tim yang [ikut serta]. Satu tim 2 mobil. Seluruh tim sudah melakukan registrasi keikutsertaan," ujar Sahroni.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rahmad Fauzan
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper