Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Buka-bukaan Ahmad Sahroni Soal Sponsor Formula E Jakarta

Panitia Formula E telah mendapatkan sponsor senilai Rp100 miliar dari salah satu grup perusahaan hiburan dalam negeri.
Ketua Panitia Organizing Committee (OC) Formula E Jakarta Ahmad Sahroni./JIBI-Akbar Evandio
Ketua Panitia Organizing Committee (OC) Formula E Jakarta Ahmad Sahroni./JIBI-Akbar Evandio

 

Bisnis.com, JAKARTA – Ketua Panitia Organizing Committee (OC) Formula E Jakarta Ahmad Sahroni turut angkat bicara mengenai sponsor-sponsor yang akan mendukung perhelatan Formula E.

Dia pun menjawab pertanyaan warganet yang merk bir yang turut menjadi sponsor. Menurutnya, produk bir merupakan sponsor global yang sudah menjadi paket dalam perhelatan agenda balap mobil listrik tersebut

Dia menegaskan bahwa itu merupakan sponsor global dari Formula E Operation (FEO).

“Untuk [sponsor bir] minuman itu global jadi langsung pusat FEO yang miliki, sedangkan di dalam Negeri lokal partnernya berbeda. Kami dengan para sponsor yang salah satunya perusahaan hiburan,” ujarnya saat ditemui Bisnis di Jakarta International Velodrome, Kamis (26/5/2022).

Dia menyebutkan mengingat sponsor global, maka pihaknya tidak bisa ikut campur.

"Bukan urusan di dalam negeri. Masa urusan mereka kami ikut campur? Nantinya juga Sponsor global juga akan menempel di sirkuit karena mereka sponsor dari global,” lanjutnya.

Sahroni melanjutkan pihaknya juga mendapatkan sponsor senilai Rp100 miliar dari salah satu grup perusahaan hiburan dalam negeri. "Ada satu grup entertainment memberikan Rp100 miliar. Nanti saya beri tahu namanya, itu dari dalam negeri," katanya.

Sayangnya, Anggota DPR ini belum membeberkan nama perusahaan hiburan yang menyuntikkan dana untuk perhelatan ajang balap mobil listrik itu pada 4 Juni 2022. 

Namun, Sahroni menyebut, salah satu sponsor itu adalah perusahaan hiburan yang dibentuk konsorsium. "Kami dengan para sponsor yang tadi salah satunya adalah konsorsium entertainment company," kata politikus NasDem ini.

Selanjutnya, dia pun meluruskan kabar event balapan tersebut mendapatkan dana sponsor senilai Rp100 miliar lebih dari RANS Entertainment perusahaan milik artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. 

Dia memastikan RANS bukanlah sponsor dari balapan Formula E tersebut. "Tidak, RANS bola mungkin dia. Kalau RANS jadi sponsor dari awal dah deklarasi, RANS akan sponsor," katanya.

Tak hanya dari perusahaan hiburan, Sahroni menyebutkan, Formula E Jakarta juga mendapat dukungan sponsor dari salah satu perusahaan kosmetika senilai Rp5 miliar. 

Dia memerinci akan ada juga sponsor dari maskapai penerbangan, merek jam tangan hingga perusahaan jasa ekspedisi internasional. Untuk tambahan sponsor Formula E itu terdapat logo Jakpro dan Jakarta Kota Kolaborasi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper