Bisnis.com, JAKARTA — Calon presiden (capres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan menyerahkan semuanya ke panitia gelaran Formula E jika ingin kembali digelar di Jakarta pada tahun depan.
Anies mengatakan, dirinya memercayakan gelaran Formula E Jakarta selanjutnya kepada pihak-pihak yang nantinya akan mengelola.
Anies pun yakin pihak pengelola sudah merencanakan dengan baik untuk mensukseskan gelaran balap mobil listrik tersebut.
"Saya percayakan kepada teman-teman yang sekarang mengelola untuk gelaran Formula E tahun depan, pastinya mereka sudah memiliki keputusan yang baik dan faktor-faktor tertentu untuk persiapan," ujar Anies Baswedan di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (3/6/2023).
Anies berpesan agar Formula E kembali digelar tahun depan bisa dilakukan secara profesional seiring dengan terus adanya perubahan dalam perlombaan balap mobil listrik tersebut.
"Formula E tahun ini adalah season ke-9, itu kendaraannya sudah Gen 3, artinya perubahan ini tidak bisa dihindari, sehingga harus dilakukan secara terus menerus," jelasnya.
Baca Juga
Secara umum, Anies melanjutkan, dirinya mendukung apabila Formula E Jakarta digelar kembali. Pasalnya semua acara yang membawa nama Jakarta dan Indonesia baik untuk dilangsungkan karena untuk menunjukan bahwa negara ini memiliki kapasitas untuk menyelenggarakan event internasional.
"Tidak hanya Formula E, sekaligus menunjukkan kepada dunia bahwa kita punya kapasitas, punya kemampuan untuk menyelenggarakan acara kelas global dengan peserta dari berbagai belahan dunia, sehingga acara seperti Formula E dan acara lain adalah suatu kebangaan untuk Indonesia," tutur Anies.
Berdasarkan catatan, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) dikabarkan telah merancang balapan Formula E 2024 di Jakarta.
Advisor Formula E Jakarta Irawan Sucahyono mengatakan, sudah ada beberapa persiapan pelaksanaan Formula E tahun depan, salah satunya soal rencana balapan dihelat malam hari.
"Tahun depan rencananya Formula E Jakarta akan diselenggarakan malam hari. Kami sudah mengundang ahli lighting Formula E dan Formula 1, nanti akan diskusi di hari Jumat," ujar Irawan.
Persiapan lainnya, sambung Irawan, terkait pelaksanaan Formula E tahun depan yang kemungkinan besar masih di Ancol.
Namun, tidak menutup kemungkinan juga ajang balap mobil listrik kursi tunggal ini bakal digelar di sirkuit jalanan (street circuit), tepatnya di Jalan Medan Merdeka, Jakarta Pusat.
"Sebenarnya ini street circuit di mana pun bisa, tapi paling siap di Ancol," jelasnya.