Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RK-Suswono Bakal Daftar ke KPU Jakarta Besok Rabu (28/8)

Pasangan Ridwan Kamil (RK) dan Suswono bakal mendaftar ke KPU Jakarta besok Rabu (28/8/2024).
Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta Ridwan Kamil-Suswono menyambangi Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar DKI Jakarta, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (24/8/2024). ANTARA/Risky Syukur
Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta Ridwan Kamil-Suswono menyambangi Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar DKI Jakarta, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (24/8/2024). ANTARA/Risky Syukur

Bisnis.com, JAKARTA -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menyampaikan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Ridwan Kamil (RK)-Suswono bakal mendaftar pada Rabu (28/8/2024).

Ketua KPU DKI Jakarta Wahyu Dinata mengatakan pasangan yang diusung Koalisi Indonesia Maju atau KIM Plus itu bakal mendaftarkan diri besok siang.

"Sampai saat ini ada tim paslon yang sudah konfirmasi, dari pasangan ridwan kamil dan pasangannya akan hadir besok tanggal 28 pukul 14.30 WIB. Jadi diharapkan teman-teman yang lain bisa hadir," ujarnya di Jakarta, Selasa (27/8/2024).

Dia menambahkan, untuk pasangan lainnya yakni Dharma Pongrekun-Kun Wardana bakal mendaftar pada Pilgub DKI Jakarta pada (29/8/2024).

Hanya saja, dia mengaku kapan jam dari pasangan calon independen tersebut mendaftarkan diri.

"Untuk yang lain [Dharma-Kun] mengonfirmasi akan hadir tanggal 29. Kami belum tahu jamnya. Kami akan terus menghubungi balon yang dimaksud supaya mereka tidak lewat datang pada 23.59 WIB," tambahnya.

Komisioner KPU DKI Jakarta, Astri Megatari mengatakan bahwa nantinya tiap paslon cagub-cawagub bakal disambut di gedung KPU DKI dengan kesenian tradisional Betawi.

Selanjutnya, KPU DKI juga melakukan pemeriksaan kelengkapan berkas serta secara simbolis akan memberikan dokumen persyaratan kepada paslon yang akan mendaftarkan.

"Setelah itu nanti dari pasangan calon bisa keluar untuk memberikan press conference di area ini. Kira-kira seperti itu jalannya nanti bagaimana proses penerimaan pendaftaran dari pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta," pungkasnya 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper