Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lahan Wisma Atlet: DKI Ingin Setneg Segera Respons Surat Penyerahan Aset

Pemprov DKI Jakarta sangat mengharapkan pihak Sekretariat Negara segera mengeluarkan surat persetujuan dan penyerahan aset lahan yang ada di Kemayoran, agar proyek pembangunan Wisma Atlet bisa cepat dibangun.
Ilustrasi: Upacara Bendera di halaman Gedung Setneg/setkab.go.id
Ilustrasi: Upacara Bendera di halaman Gedung Setneg/setkab.go.id

Bisnis.com, JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta sangat mengharapkan pihak Sekretariat Negara segera mengeluarkan surat persetujuan dan penyerahan aset lahan yang ada di Kemayoran, agar proyek pembangunan Wisma Atlet bisa cepat dibangun.

Pasalnya hingga saat ini, Pemprov DKI Jakarta belum bisa melakukan pembangunan wisma atlet lantaran belum adanya surat persetujuan dari Setneg.

Deputi Gubernur Bidang Pariwisata dan Kebudayaan, Sylviana Murni mengatakan Pemprov DKI telah mengirimkan surat kepada Setneg agar segera melakukan penyerahan lahan tersebut.

Apalagi, pemerintah pusat sudah memutuskan lahan tersebut diserahkan ke Pemprov DKI guna dibangun wisma atlet untuk keperluan Asian Games di DKI Jakarta pada 2018.

Saat ini Pemprov DKI belum dapat bergerak, karena surat Setneg belum ada ditangan. Karena Surat Setneg menjadi payung hukum bagi Pemprov DKI untuk melakukan pembangunan.

“Surat kita sudah ke Setneg. Tapi Setneg belum balas ke kita. Surat itu kan sudah ditanyakan sama Pak Ahok (Basuki). Waktu itu ditentukan saat rapat dengan Wapres. Surat Setneg kepada kita itu penting,” kata Sylviana di Balai Kota DKI, Jakarta, Selasa (4/8/2015).

Hingga saat ini, pihaknya terus melakukan pemantauan mengenai surat tersebut, pasalnya hal tersebuut akan berkaitan dengan jadwal.

"Saya pantau terus. Ini kan kaitannya dengan masalah jadwal. Kita kan perlu percepatan,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper