Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

 

JAKARTA: Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan memperbaiki tanggul yang ada agar secepatnya dapat mengatasi banjir akibat air pasang laut, termasuk dengan membangun bangunan permanen dari batu untuk menggantikan tanggul dari karung.
 
Kepala Dinas Pekerjaan Umum DKI Jakarta Ery Basworo mengatakan tanggul akan dibangun di sekitar jembatan jembatan Muara Angke, yang jika terjadi air laut pasang akan melimpas keluar dari sungai dan pintu airnya yang lebih rendah
 
"Untuk mencegah terjadinya limpasan air yang menyebabkan banjir itu maka maka pintu air tersebut harus diganti dengan peninggian peil atau ketinggian level pondasi tanah dan tanggulnya," katanya di Jakarta hari ini.
 
Menurutnya, posisi pundasi kontrusi tembok penahan jembatan Muara Angke berada di sebagian lokasi tanggul pintu air, menyebakan terjadi rembesan air sungai yang kini diatasi dengan menggunakan karung-karung pasir.
 
Rencana dalam sepekan ini, lanjutnyak, akan dibangun tanggul dari batu kali secara permanen agar tidak ada lagi rembesan dan pintu air tersebut pada 2012 akan diganti dengan yang lebih tinggi agar luapan air sungai akibat rob itu tidak melimpas balik ke saluran.
 
Wakil Kepala Dinas Pekerjaan Umum DKI Jakarta Novizal mengatakan pihaknya akan menuntaskan pembangunan dan peninggian tanggul di Ibu Kota pada 2012 agar kawasan utara Jakarta aman dari rob.
 
Proyek pembangunan dan peninggian tanggul di pantai utara sepanjang 32 km, lanjutnya, hanya skitar 8 km yang dibiayai oleh Pemprov DKI dan sebagian besar mencapai 24 km menjadi tanggung jawab swasta. 
 
Pemprov melalui Dinas Pekerjaan Umum DKI, lajutnya, telah menyelesaikan pembangunan dan peninggian tanggul tersebut mencapai 90% dan sisanya akan diselesaikan pada pada tahun depan.
 
"Pembangunan dan peninggian tanggul itu merupakan langkah paling efektif mengurangi potensi rob. Namun, tidak bersifat permanen karena daya tahannya hanya mampu bertahan sekitar 5-10 tahun, sambil menunggu dimulainya pembangunan tanggul laut raksasa," ujarnya. (sut)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper