Bisnis.com, JAKARTA-PT Transportasi Jakarta akan mengalihkan sementara rute bus Transjakarta layanan angkutan malam hari di koridor I rute Blok M-Jakarta Kota pada Minggu (22/3/2015) malam.
Pengelola jaringan bus Transjakarta melalui akun twitter @PT_Transjakarta sore ini, Jumat (20/3/2015) pukul 16.57 WIB menjelaskan pengalihan sementara koridor-I Blok M- Jakarta Kota berlaku pada Minggu (22/3/2015) pukul 23.00-05.00 WIB
Adapun rute sementara bus Transjakarta layanan angkutan malam hari (Amari) tersebut dari Blok M menuju Polda-Semanggi-ke kanan arah Rasuna Said-Imam Bonjol-Bunderah HI-Sarinah-Jakarta Kota.
Selanjutnya rute layanan Amari dari Jakarta Kota menuju Sarinah-Bunderan HI belok ke kiri masuk Imam Bonjol-Rasunan Said-Mampang-Tendean-Gatot Subroto-Semanggi-Gelora Bung Karno-Blok M.
Pengalihan sementara rute bus Transjakarta layanan Amari di koridor-I Blok M-Kota terkait dengan pelaksanaan pembongkaran jalan penyeberangan orang (JPO) halte Setia Budi oleh PT Mass Rapid Transit (MRT).
Akibat penghalisan sementara koridor-I sebagai imbas dari pelaksanaan pembongkaran JPO tersebut maka halte Amari koridor-I tidak beroperasi yaitu halte busway Tosari, Dukuh Atas, Karet, Benhil dan halte Polda.