Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengadakan peninjauan Ujian Nasional ke SMKN 27, Pasar Baru, Jakarta Pusat. Dalam peninjauan tersebut Ahok menyatakan agar para siswa memgerjakan soal dengan sebaik-baiknya."Yang dapat A jadi dosen, yang dapat B jadi bos, saya dulu cuma dapat B kok," ujar Ahok berkelakar.
Sebagai salah satu SMK terbaik di Jakarta Ahok berharap SMKN 27 bisa mempertahankan prestasinya. Tak hanya di SMKN 27, Ahok juga melakukan peninjauan ke SMA Sancta Ursula, Jakarta Pusat. Pasalnya, Ahok membutuhkan peninjauan pada dua jenis sekolah yakni sekolah negeri dan swasta.
Dalam peninjauan di sekolah homogen khusus perempuan tersebut, Ahok menyatakan bahwa sekolah-sekolah konvensional perlu tetap berorientasi pada tugas mendidik dibandingkan mengejar profit,