Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OPERASI PASAR RAKYAT: 6 Hari Pertama Transaksi Harus Noncash

Operasi pasar rakyat dengan 33 truk yang akan berlangsung selama 16 hari dan transaksi operasi pasar menggunakan debit atau noncash dari tiga bank dilaksanakan selama 6 hari pertama.
Peresmian dimulainya Operasi Pasar Rakyat. /Bisnis.com
Peresmian dimulainya Operasi Pasar Rakyat. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Operasi pasar rakyat dengan 33 truk yang akan berlangsung selama 16 hari dan transaksi operasi pasar menggunakan debit atau noncash dari tiga bank dilaksanakan selama 6 hari pertama.

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyatakan 73 pasar PD Pasar Jaya itu akan berjalan dalam 10 hari dari Kamis (2/7/2015) sampai dengan Minggu (12/7/2015) dengan 6 hari pembayaran noncash.

Dukungan pembayaran sistem transaksi non cash akan melalui Bank DKI dengan debit dan e-money JakCard, Bank Rakyat Indonesia (BRI) dengan debit dan e-money Brizzi, dan Bank Central Asia (BCA) dengan debit dan Flazz BCA.

"Karena target kami dengan memakai kartu saya bisa punya data, untuk cari tahu selisih harga makin besar. Kalau dengan non cash saya juga bisa cocokkan dengan data BPS," ujar Basuki, yang akrab disapa Ahok di Balai Kota, Kamis (2/7/2015).

Ahok mengaku semakin banyaknya pembeli di operasi besar dari masyarakat kelas menengah bawah hingga menengah ke atas akan menurunkan permintaan.

"Kalau permintaan turun, penawaran tak bisa tinggi. Kalau barang tidak cukup kita bisa buat aturan, atau kita tetap ingin penetrasi pasar supaya penawaran turun, kami tambah lagi barang sehingga tidak distorsi," kata Ahok.[]


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper