Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kedatangan Warga Kampung Pulo di Rusun Baru Disambut Masalah Listrik & Air

Sebanyak 406 warga Kampung Pulo mengisi unit di Rusun Jatinegara Barat, Jakarta Timur. Namun di antara mereka, ada yang mendapat unit yang kondisinya tak begitu baik.
Sejumlah warga korban penggusuran Kampung Pulo mengangkut barang-barang ke Rusunawa Jatinegara Barat, Jakarta, Jumat (21/8). Dari 429 warga yang telah mengikuti undian unit hunian, baru 238 warga Kampung Pulo yang telah mengambil kunci unit hunian di Rusunawa tersebut./Antara
Sejumlah warga korban penggusuran Kampung Pulo mengangkut barang-barang ke Rusunawa Jatinegara Barat, Jakarta, Jumat (21/8). Dari 429 warga yang telah mengikuti undian unit hunian, baru 238 warga Kampung Pulo yang telah mengambil kunci unit hunian di Rusunawa tersebut./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Sebanyak 406 warga Kampung Pulo mengisi unit di Rusun Jatinegara Barat, Jakarta Timur. Namun di antara mereka, ada yang mendapat unit yang kondisinya tak begitu baik.

Salah satunya Tika, 32 tahun. Unitnya yang berada di tower B rusun ini bermasalah pada saluran airnya. "Airnya mampet," katanya, Minggu (23/8/2015).

Akibat saluran yang mampet, air di kamar mandinya agak tergenang. "Saya sudah lapor, mudah-mudahan cepat diperbaiki," ujarnya.

Penghuni lainnya, Ilham, 45 tahun mengeluhkan soal listrik. "Ada lampu yang enggak menyala di unit," ujarnya. Dia yang baru pindah sempat bergelap-gelapan di unit baru itu bersama keluarganya.

Untuk menampung segala keluhan warga ini, pihak pengelola Rusun Jatinegara Barat menyediakan sebuah pos pengaduan di dekat kantor pengelola.

Warga bisa melapor ketidakberesan fasilitas di unitnya. Sampai siang ini, ada sekitar 12 keluhan dari warga. Rata-rata keluhan soal air yang mampet atau listrik yang tak menyala.

"Namanya bangunan baru, mungkin ada yang belum normal," ujarnya.

Koordinator pengelola Rusun Jatinegara Barat Sarkim mengatakan pihaknya akan menginventarisir semua keluhan warga soal fasilitas unitnya. "Semua kami catat untuk ditindaklanjuti," kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : News Editor
Sumber : tempo.co

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper