Kabar24.com, JAKARTA--Kecelakaan kembali terjadi di Jakarta. Sebuah kereta rel listrik (KRL) bertabrakan dengan sebuah bus metromini di perlintasan Angke, Jakarta Barat pada hari ini, Minggu, 6 Desember 2015.
Humas PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) Eva Chairunnisa mengatakan bahwa KRL yang terlibat kecelakaan adalah KRL no 1528 jurusan Jatinegara - Angke. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 08.48 WIB.
Saat ini KRL masih dalam proses evakuasi di Stasiun Angke. "KRL akan ditarik mundur ke arah Jatinegara dan akan dibawa ke Dipo untuk perbaikan," ujarnya.
Kecelakaan itu menyebabkan gangguan dalam sistem perjalanan KRL di Jakarta. Setidaknya, selama proses evakuasi berlanjut waktu tempuh KRL di jalur kecelakaan itu akan menjadi lebih lama.
"Kami menghimbau kepada pengguna jasa KRL khususnya yang akan menggunakan relasi Jatinegara dan sebaliknya untuk menggunakan transportasi lain," ucapnya.