Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama mengatakan akan bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan untuk membahas kelanjutan proyek reklamasi Teluk Jakarta.
"Iya nanti mau rapat dulu dengan mereka [Menko Kemaritiman]. Pukul 16.30 wib sore ini," ujarnya di Balai Kota DKI, Selasa (13/9/2016).
Meski demikian, Ahok tak mengetahui apa saja hal-hal yang akan dibahas dalam rapat yang berlangsung di kantor Menko Kemaritiman di Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) di Jalan MH Thamrin tersebut.
"Saya enggak tahu, disuruh datang aja. Dulu Menko [Rizal Ramli] kan cuma ngomong di media massa soal lanjut apa enggaknya. Ini akan ada berita acara Menko Maritim gak bisa batalin Keppres 52/1995 tentang Reklamasi Teluk Jakarta," katanya.
Ahok juga mempertanyakan mengapa keputusan Luhut Binsar dengan Rizal Ramli sangat bertolak belakang. Pasalnya, Rizal meminta reklamasi pulau G milik PT Muara Wisesa Samudra (PT MWS) dibatalkan sementara Luhut memutuskan untuk melanjutkan proyek tersebut.
"Menko dulu pas konferensi pers bilang setop. Yang ini pake konferensi pers bilang terus. Saya gak tahu," imbuhnya.