Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PILKADA DKI 2017: Akui Namanya "Dibajak", Antasari Azhar Bantah Dukung Ahok

Hal itu disampaikan Antasari saat mengklarifikasi adanya akun twitter yang mencatut namanya dengan mendukung calon Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yang tengah menjadi pesakitan kasus penistaan agama.
Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar menaiki mobil sesaat keluar dari Lembaga Pemasyarakatan Klas I Dewasa Pria Tangerang, Tangerang, Banten, Kamis (10/11/2016)./Antara-Lucky R
Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar menaiki mobil sesaat keluar dari Lembaga Pemasyarakatan Klas I Dewasa Pria Tangerang, Tangerang, Banten, Kamis (10/11/2016)./Antara-Lucky R

Bisnis.com, JAKARTA - Mantan Ketua KPK Antasari Azhar mengaku namanya dicatut untuk mendukung Ahok.

Hal itu disampaikan Antasari saat mengklarifikasi adanya akun twitter yang mencatut namanya dengan mendukung calon Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yang tengah menjadi pesakitan kasus penistaan agama.

"Hingga saat ini saya tidak pernah memiliki akun media sosial termasuk akun twitter. Saya juga belum sempat berpikir untuk membuat akun twitter di masa yang akan datang," katanya melalui kuasa hukumnya Boyamin Saiman di Jakarta, Rabu (14/12/2016).

Seperti diketahui, beredar akun twitter yang menggunakan @AntasariAzharID, dengan mengeluarkan cuitan "Ramai #SidangAhok, jangan sampai Kriminalisasi terjadi lagi."

"Dengan demikian, cuitan akun yang menggunakan foto saya dengan alamat @AntasariAzharID, yang kemudian dikutip oleh berbagai media adalah bukan akun saya."

"Saat ini saya lebih fokus untuk urusan keluarga dan berkonsentrasi untuk merancang kehidupannya yang lebih baik di masa depan. Saya tidak sempat untuk berkomentar untuk hal-hal terkait hukum dan politik, masih sibuk untuk introspeksi diri dan mencari ide-ide yang positif untuk keluarga saja," katanya.

Ia minta agar siapa pun yang menggunakan foto dan namanya untuk akun media sosial yang seolah-olah miliknya menutup akun tersebut.

"Saya tidak ingin dituding seolah-olah menambah kegaduhan melalui media sosial, padahal saya tidak tidak punya akun twitter. Saat ini, saya masih ingin fokus dan konsentrasi di keluarga dulu."

"Saya juga tidak ingin kejadian 8 tahun yang lalu terulang kembali," ujarnya.

Seperti diketahui, ia sempat dituduh membuat sms mengancam seseorang. "Ternyata juga itu sms palsu yang menggunakan nama saya yang akhirnya menyebabkan saya mendekam di dalam sel," tuturnya.

"Saya menyampaikan permohonan maaf, jika ada masyarakat yang merasa terganggu oleh status di akun media sosial tersebut. Sekali lagi, saya menegaskan bahwa saya bukan pemilik akun twitter tersebut," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper