Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cawagub DKI : PDIP Pilih Riza Patria atau Nurmansyah Lubis?

Ketua Fraksi PDIP Gembong Warsono angkat bicara terkait dua kandidat baru Wakil Gubernur DKI yang diajukan Gerindra dan PKS, yaitu A. Riza Patria dan Nurmansyah Lubis.
Ahmad Riza Patria/Istimewa
Ahmad Riza Patria/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA--Ketua Fraksi PDIP Gembong Warsono angkat bicara terkait dua kandidat baru Wakil Gubernur DKI yang diajukan Gerindra dan PKS, yaitu A. Riza Patria dan Nurmansyah Lubis.

Menurutnya, 25 anggota fraksi PDIP di DPRD DKI belum mengambil keputusan siapa yang akan dipilih pada saat pemungutan suara nanti.

"Belum sampai ke sana, kita bahas tahapan dulu. Setelah itu, fraksi PDIP akan mendalami seberapa paham Riza Patria dan Nurmansyah Lubis memahami permasalahan Jakarta," katanya ketika dikonfirmasi, Rabu (22/1/2020).

Meski bukan partai pengusung, PDIP memiliki peran penting dalam pemilihan calon pendamping Anies Baswedan di Balai Kota DKI.

Sebagai partai pemenang Pemilihan Legislatif (Pileg) DKI Jakarta 2019, PDIP mendapat 25 jatah kursi dari total 106 kursi di Kebon Sirih.

Posisi selanjutnya ditempati Gerindra dengan 19 kursi, PKS yang mengisi 16 kursi, Demokrat 10 kursi, dan PAN 9 kursi.

Menurut Gembong, semua fraksi sudah menerima dua kandidat baru yang yang diajukan oleh Gerindra dan PKS. Dia menilai kedua Cawagub sebaiknya memperkenalkan diri kepada masing-masing fraksi.

Dia mengatakan saat ini DPRD DKI menunggu Gubernur Anies Baswedan menyerahkan nama dua kandidat Wagub terbaru secara resmi di sidang paripurna.

"Kalau nanti satu di antara mereka terpilih harus mampu melakukan percepatan yang tertuang dalam RPJMD [rencana pembangunan jangka menengah daerah] dan membantu Gubernur DKI," ucapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper