Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Darurat Covid-19, Kemenkes Dorong Pengembangan Fasilitas RS di Jakarta

Kemenkes minta seluruh pengelola rumah sakit agar selalu memperbarui data ketersediaan tempat tidur secara berkala melalui aplikasi RS online versi 2.0.
Seorang dokter mengoperasikan alat bantu pernapasan di ruang ICU Rumah Sakit Pertamina Jaya, Cempaka Putih, Jakarta, Senin (6/4/2020)./Antara
Seorang dokter mengoperasikan alat bantu pernapasan di ruang ICU Rumah Sakit Pertamina Jaya, Cempaka Putih, Jakarta, Senin (6/4/2020)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) meminta rumah sakit menambah jumlah tempat tidur dan fasilitas kesehatan lainnya terkait percepatan penanganan Covid-19 di DKI Jakarta.

Staf Khusus Menteri Bidang Tata Kelola Pemerintahan, Mayjen TNI (Purn) dr. Daniel Tjen yang memimpin tim task force Kemenkes mengatakan bahwa pengembangan fasilitas tempat tidur harus dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan pasien positif Covid-19 di Ibu Kota.

“Yang lebih penting adalah bagaimana dalam waktu singkat ini kita melakukan relaksasi. Dalam arti, kita menambah jumlah tempat tidur, khususnya di ICU [Intensive Care Unit] dan kamar isolasi,” kata Daniel saat berkunjung ke RS dr. Suyoto, seperti dikutip dari keterangan resmi, Sabtu (26/9/2020).

Lebih lanjut, dia juga berpesan kepada seluruh pengelola rumah sakit agar selalu memperbarui data ketersediaan tempat tidur secara berkala melalui aplikasi RS online versi 2.0, supaya masyarakat bisa mengetahui data tersebut secara real time.

Adapun, Tim Task Force pada Jumat (25/9/2020) diterjunkan Kemenkes untuk meninjau beberapa rumah sakit seperti RSUP Fatmawati, Mayapada Hospital Jakarta Selatan, RS dr. Suyoto dan RS Bhayangkara Pusat R. Said Sukanto, Kramat Jati.

Seperti diberitakan sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memutuskan untuk kembali menambah kapasitas rumah sakit rujukan Covid-19 yakni 13 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dan 26 Rumah Sakit Swasta.

Sementara itu, RSD Wisma Atlet Kemayoan dikabarkan masih mampu menampung sekitar 1.000 pasien Covid-19 tanpa gejala dan sekitar 500 tempat tidur bagi pasien bergejala ringan hingga sedang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper