Bisnis.com, JAKARTA — PT Transportasi Jakarta mengapresiasi aksi heroik dua petugas Transjakarta Lutfi dan Fina yang berhasil menggagalkan upaya bunuh diri seorang perempuan berinisial NS.
Insiden itu terjadi di Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) Halte Gelanggang Remaja, Jakarta Timur, Kamis (28/1/2020) sekitar pukul 10.30 WIB.
Belakangan, motif percobaan bunuh diri itu dilatari kondisi NS yang tengah hamil lima bulan dan ditinggalkan sang kekasih.
“Sekali lagi, kami sangat bangga memiliki petugas-petugas yang sigap dan memiliki jiwa kepedulian yang kuat antarsesama seperti Lutfi dan Fina,” ujar Direktur Keuangan PT Transjakarta Welfizon Yuza saat memberikan apresiasi kepada keduanya di kantor pusat PT Tranjakarta di Cawang, Jakarta Timur, Kamis (28/1/2021).
Menurut Welfizon, kedua petugas itu menceritakan kronologi penyelamatan yang dibantu pengemudi ojek online tersebut.
Aksi penyelamatan berawal dari kesigapan petugas layanan halte (PLH) atas nama Kurniatul yang melihat seorang wanita akan meloncat dari atas JPO.
Baca Juga
Kurniatul segera melaporkan peristiwa itu kepada Lutfi dan Fina yang saat itu bertugas di sekitar lokasi kejadian.
“Petugas kami dibantu supir ojek online lantas saling membantu untuk mengangkat wanita tersebut kembali ke atas, dan Alhamdulillah bisa terselamatkan. Terimakasih atas pertolongan ini,” ucapnya.
Setelah berhasil diselamatkan, petugas segera menenangkan NS dengan memberikan air minum serta membujuknya agar tidak melalukan hal itu lagi.
Saat ini NS sudah diserahkan ke pihak Dinas Sosial (Dinsos) untuk ditindaklanjuti.
“Terima kasih petugas-petugas kami, khususnya yang bertugas lapangan lantaran tidak hanya memberikan yang terbaik dari sisi pelayanan, tetapi juga ringan tangan dan mau saling membantu,” kata dia.