Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyiapkan sebanyak empat terminal antarkota antarprovinsi (AKAP) untuk musim mudik lebaran Idulfitri 1443 yang jatuh pada 2 Mei 2022.
Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Pemprov DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan empat terminal tersebut antara lain, Pulogebang, Kampung Rambutan, Kalideres dan Tanjung Priok.
"Untuk Jakarta, kami siapkan empat terminal antar kota antar provinsi yang memang itu dioperasionalkan selama ini," kata Syafrin kepada wartawan di Jakarta, Senin (11/4/2022).
Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, lanjutnya, Pemprov DKI Jakarta menyiapkan tiga terminal bantuan. Berdasarkan informasi Kementerian Perhubungan (Kemenhub) ada 13 juta warga yang akan mudik dari wilayah Jabodetabek tahun ini.
Terminal bantuan yang disiapkan tersebut, antara lain, Lebak Bulus, Grogol, Muara Angke yang disiapkan untuk mengantisipasi pergerakan dari wilayah utara.
Sementara itu, keperluan moda transportasi mudik untuk wilayah timur dan tengah di Jakarta dikatakan sudah mampu diakomodasi di terminal Kampung Rambutan dan Pulogebang sehingga dinilai tidak perlu ada penambahan.
Untuk wilayah selatan, sudah di-backup oleh Terminal Lebak Bulus dan Kampung Rambutan. Kemudian barat, di terminal Kalideres dan Grogol sekaligus mem-backup wilayah utara.