Bisnis.com, JAKARTA — Dinas Kesehatan DKI Jakarta masih menyediakan layanan vaksinasi dosis pertama, kedua, dan ketiga atau booster pada Minggu (2/10/2022).
Program ini merupakan salah satu upaya Dinkes DKI Jakarta untuk meningkatkan capaian vaksinasi Covid-19 di wilayah Jakarta, guna mengurangi penyebaran virus Covid-19.
Khusus untuk layanan vaksinasi booster, hanya dapat diberikan kepada masyarakat yang telah berusia 18 tahun ke atas dan telah memperoleh vaksin dosis primer, minimal tiga sebelum menerima vaksin dosis ketiga atau booster.
Semengara itu, pada layanan vaksin hari ini, Dinkes DKI Jakarta menyiapkan tiga jenis vaksin, yaitu Sinovac, AstraZeneca (AZ), dan Pfizer.
Adapun sebelum menerima layanan vaksinasi Covid-19, masyarakat diminta untuk melakukan pendaftaran dengan membawa KTP atau fotokopi Kartu Keluarga (KK) bagi pendaftar usia di bawah 18 tahun, kartu vaksinasi primer, serta alat tulis.
Berikut jadwal dan lokasi gerai vaksinasi Covid-19 di Jakarta pada Minggu (2/10/2022):
Baca Juga
Dosis Pertama
- Taman Literasi Martha Tiahahu, Jakarta Selatan; Jenis vaksin Sinovac; Jam operasional 08.30-15.00 WIB
- Kawasan Kota Tua, Jakarta Barat; Jenis vaksin Sinovac; Jam operasional 08.30.-15.00 WIB
Dosis Kedua
- Taman Literasi Martha Tiahahu, Jakarta Selatan; Jenis vaksin Sinovac; Jam operasional 08.30-15.00 WIB
- Kawasan Kota Tua, Jakarta Barat; Jenis Sinovac; Jam operasional 08.30-15.00 WIB
Dosis Ketiga
- Kawasan Kota Tua, Jakarta Barat; Jenis vaksin AZ, Pfizer, dan Sinovac; Jam operasional 08.30-15.00 WIB