Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemprov DKI Gelar Jakarta Tourism Expo di 9 Kota Besar

Pemprov DKI Jakarta akan menggelar program Jakarta Tourism Expo (JTE) di 9 kota yaitu Palembang, Pontianak, Manado, Solo, Jayapura, Makassar, Pangkalpinang, Balikpapan, dan Malang mulai bulan ini untuk mendongkrak tingkat kunjungan wisata ke Ibu Kota.
 Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta akan menggelar program Jakarta Tourism Expo (JTE) di 9 kota yaitu Palembang, Pontianak, Manado, Solo, Jayapura, Makassar, Pangkalpinang, Balikpapan, dan Malang mulai bulan ini untuk mendongkrak tingkat kunjungan wisata ke Ibu Kota.

Arie Budhiman, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta, mengatakan kegiatan JTE 2014 merupakan salah satu strategi promosi untuk memajukan dunia pariwisata, terutama meningkatkan kunjungan wisatawan ke Jakarta.

“Kegiatan ini juga melibatkan para stakeholder industri pariwisata dari Jakarta dan kota-kota besar di Indonesia.  Kegiatan ini akan kami gelar di sembilan kota," katanya dalam situs resmi Pemprov DKI Jakarta, Kamis (8/5/2014).

Menurutnya, penyelenggaraan JTE 2014 dimulai di dua kota secara bersamaan yakni Pangkalpinang dan Palembang pada 9-11 Mei 2014 diisi berbagai kegiatan seperti pameran, di antaranya paket-paket wisata khusus ke Jakarta.

Dia menjelaskan pihaknya juga melakukan kegiatan table top dan gathering guna meningkatkan kemitraan antara stakeholder industri pariwisata Jakarta dengan biro perjalanan wisata anggota Association of the Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA) di setiap kota pelaksanaan JTE.

Data Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta mencatat jumlah wisatawan domestik yang berkunjung ke Jakarta sepanjang 2013 mencapai 31,64 juta orang, atau meningkat 9,12% dibanding dengan tahun sebelumnya 28,8 juta orang.

Sementara itu, jumlah wisatawan mancanegara pada 2013 mencapai 2,3 juta orang atau meningkat sebesar 7,8% dari pencapaian jumlah wisatawan selama 2012 sebanyak 2,15 juta orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Nurbaiti
Sumber : Beritajakarta.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper