Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sebulan Ramadan Pembeli Sarung Meningkat Lebih Dari 50%

Permintaan sarung, baju koko dan mukena diharapkan akan meningkat mencapai lebih dari 50% di pasar Ciputat, Tangerang Selatan selama bulan Ramadan.
Pekerja memintal benang sebelum ditenun menjadi sarung di Lawang, Malang, Jawa Timur, Selasa (16/6/2015)./Antara-Ari Bowo Sucipto
Pekerja memintal benang sebelum ditenun menjadi sarung di Lawang, Malang, Jawa Timur, Selasa (16/6/2015)./Antara-Ari Bowo Sucipto

Bisnis.com, TANGSEL-Permintaan sarung, baju koko dan mukena diharapkan akan meningkat mencapai lebih dari 50% di pasar Ciputat, Tangerang Selatan selama bulan Ramadan.

Samsudin, pedagang busana muslim di pasar Ciputat, mengatakan seperti tahun lalu pembeli sarung, baju koko dan mukena mengalami peningkatan, baik untuk dipakai sendiri maupun hadiah Lebaran.

“Banyak pengurus masjid, musola dan juga dari yayasan sosial yang membeli untuk dibagi kepada pengurus maupun penceramah di masjid dan musola sebagai hadiah Lebaran,” katanya, Senin (22/6/2015).

Menurutnya, harga sarung sesuai merek dan kualitas produknya berkisar antara Rp55.000-Rp100.000 per lembar, baju koko Rp75.000-Rp150.000 per lembar dan mekena seharga Rp75.000-Rp200.000 per lembar.

Dia menjelaskan harga sarung, baju koko dan mukena tersebut bisa berkurang atau ada diskon jika membelinya dalam partai besar, paling sedikit 2 lembar.

Sementara itu Desy, sales promotion girl satu toko busana muslim di Ciputat, mengatakan penjualan sarung, baju koko, mukena dan peci biasanya meningkat hingga lebih dari 50% mulai pertenghan bulan Ramadan.

“Pengalaman tahun lalu pembeli meningkat setelah memasuki pertengahan bulan Ramadan, selain karena telah gajian dan sebagian sudah menerima tunjangan hari raya, banyak yang persiapan mudik Lebaran,” ujarnya.

Agus Salim, warga Kampung Sawah, Ciputat, mengatakan membeli sebanyak 7 lembar sarung seharga Rp85.000 per unit untuk dibagikan kepada penceramah dan marbot masjid di dekat rumahnya.

“Sebenarnya kalau bisa ke Pasar Tanah Abang, harga sarung dan busana muslim itu jauh lebih miring. Tetapi, karena yang saya beli tidak banyak dan juga waktu saya terbatas, cukuplah beli di Ciputat saja,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nurudin Abdullah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler