Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PEMERKOSAAN DI JEMBATAN PENYEBERANGAN: Tanda Buruknya Manajemen Sarana Umum di Jakarta

Kasus pemerkosaan yang terjadi di jembatan penyeberangan orang (JPO) di wilayah Jakarta Selatan, telah membuat resah para pejalan kaki terutama pengguna JPO.
Jembatan penyeberangan orang di Jakarta/Antara
Jembatan penyeberangan orang di Jakarta/Antara

Bisnis.com, JAKARTA--Kasus pemerkosaan yang terjadi di jembatan penyeberangan orang (JPO) di wilayah Jakarta Selatan, telah membuat resah para pejalan kaki terutama pengguna JPO.

Hal ini mendapatkan sorotan dari anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Nasrullah, di gedung DPRD DKI Jakarta, yang mengungkapkan bahwa hal ini terjadi karena buruknya keamanan dan manajemen sarana umum di Jakarta termasuk JPO. Nasrullah menambahkan, JPO di Jakarta hampir seluruhnya tertutupi dengan papan reklame sehingga sulit untuk di awasi,

"Papan reklame yang posisinya menutupi jembatan penyeberangan selama ini terkesan hanya komersial tanpa memperhatikan unsur keamanan bagi mereka yang melewati jembatan penyeberangan," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com.

Nasrullah juga menegaskan harus ada perbaikan manajemen JPO baik dari sisi perawatan dan juga yang utama adalah unsur keamanan. Padahal dalam Pergub No. 160 tahun 2015 tentang APBD DKI Jakarta 2015, dana untuk pembangunan dan peningkatan JPO cukup besar, sebesar Rp 19 miliar. 

"Banyak JPO yang sudah rusak, bolong-bolong namun tidak segera diperbaiki, ini kan sangat berbahaya bagi masyarakat yang menggunakan JPO, padahal dananya ada. Dan untuk keamanannya, ini perlu keterlibatan dan kerjasama Satpol PP dan pihak kepolisian," ujar pria yang juga menjabat Sekretaris DSW PKS DKI Jakarta.

Terkait terjadinya kasus pemerkosaan di JPO, Nasrullah melanjutkan, seharusnya tidak perlu terjadi apabila petugas Satpol PP melakukan tugas untuk menjaga keamanan dengan melakukan patroli di wilayah yang rawan tindakan kriminalitas terutama pada malam hari. “Seharusnya Satpol PP ada yang berpatroli bukan hanya pada siang hari tapi juga pada malam hari yang justru sangat rawan terjadinya tindakan kriminalitas,” pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper