Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tarif Parkir di Jakarta Bervariasi, Tergantung Hasil Uji Emisi

Tarif parkir kendaraan bermotor hingga listrik di Jakarta akan bervariasi, bergantung lolos tidaknya kendaran tersebut melewati uji emisi, kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Petugas menguji emisi kendaraan roda empat di halaman parkir GOR Senam DKI Jakarta, Buaran, Jakarta, Selasa (9/7/2019)./Antara
Petugas menguji emisi kendaraan roda empat di halaman parkir GOR Senam DKI Jakarta, Buaran, Jakarta, Selasa (9/7/2019)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA   - Tarif parkir kendaraan bermotor hingga listrik di Jakarta akan bervariasi, bergantung lolos tidaknya kendaran tersebut melewati uji emisi, kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Jadi parkir itu nanti akan ada variasi harga. Anda lolos uji emisi atau tidak, Anda menggunakan listrik atau tidak. Jadi bukan hanya lihat listriknya," ujar Anies di Jakarta, Selasa (13/8/2019).

Anies menyebutkan perbedaan tarif parkir DKI Jakarta terkait dengan Pemprov membuat Jakarta lebih bersih, dan membuat Jakarta lebih banyak warga menggunakan kendaraan umum.

"Bagi kami, makin banyak yang menggunakan kendaraan bebas emisi, itu makin baik. Makin banyak yang menggunakan kendaraan umum itu makin baik," ujar dia.

Saat ditanya apakah hal itu mendorong pembelian kendaraan listrik di kalangan masyarakat, Anies tidak mau berkomentar dan menyebut hal tersebut tergantung pasar.

"Apakah nanti mau menyewa, apakah mau membeli, apakah mau apa mekanismenya, itu keputusan di level pribadi warga negara, kan kita enggak bisa ngatur," ujarnya.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meluncurkan aplikasi Uji Emisi Elektronik (e-Uji Emisi) bagi perangkat telepon pintar berbasis android agar mempermudah masyarakat melakukan uji emisi kendaraan.

Data pengguna pada aplikasi ini akan disambungkan dengan sistem yang lain dengan tawaran mendapat beberapa keuntungan seperti mendapatkan potongan harga parkir.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper