Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

11 Halte Transjakarta Direnovasi, Layanan Tutup Sementara

Perbaikan kesebelas halte ini akan dilakukan secara bertahap.
Penumpang antre untuk menaiki bus listrik Transjakarta di Terminal Blok M, Jakarta, Senin (13/7/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Penumpang antre untuk menaiki bus listrik Transjakarta di Terminal Blok M, Jakarta, Senin (13/7/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan renovasi sebanyak 11 halte di lima koridor utama mulai Februari hingga Maret 2021 mendatang.

Direktur Operasional PT Transjakarta Prasetia Budi mengatakan, renovasi itu dilakukan pada lantai-lantai halte untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Perbaikan halte ini dengan mengganti material lantai halte yang sebelumnya berbahan bordes menjadi semen fiber,”kata Prasetia melalui keterangan tertulis pada Selasa (2/2/2021).

Perbaikan kesebelas halte ini akan dilakukan secara bertahap. Adapun selama proses perbaikan dilakukan, halte-halte tersebut akan ditutup sementara untuk pelanggan.

“Jadi pelanggan yang biasanya menggunakan halte-halte ini bisa menggunakan alternatif halte-halte terdekat untuk beraktifitas,” tuturnya.

Misalkan, pelanggan yang biasa menggunakan halte Sumur Bor dan halte Jembatan Baru, Jakarta Barat bisa menggunakan halte Pesakih, Dispenda dan halte Rawa Buaya sebagai halte terdekat.

“Namun khusus untuk halte Kalideres, pelanggan bisa tetap mengakses halte ini di mana untuk proses penaikan tetap bisa dilakukan di pintu kedatangan,” kata dia.

Berikut daftar 11 Halte yang akan direnovasi:

1.Halte Kalideres (Koridor 3)

2.Halte Sumur Bor (Koridor 3)

3.Halte Jembatan Baru (Koridor 3)

4. Halte Istiqlal (Koridor 2)

5. Halte Deplu (Koridor 2)

6. Halte Gambir 1 (Koridor 2)

7. Halte Gambir 2 (Koridor 2)

8. Halte Ragunan (Koridor 6)

9. Halte Pinang Ranti (Koridor 9)

10. Halte Pulogadung (Koridor 4)

11. Halte RSPAD (Koridor 2)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper