Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Covid Jakarta 22 Oktober: Kasus Positif 664, Meninggal 2

Dinkes DKI Jakarta melaporkan 664 kasus baru positif Covid-19 di Ibu Kota pada Sabtu (22/10/2022) sehingga totalnya menjadi 1.439.549 kasus.
Update Covid Jakarta 22 Oktober: Kasus Positif 664, Meninggal 2ANTARA FOTO/M Risyal Hidaya
Update Covid Jakarta 22 Oktober: Kasus Positif 664, Meninggal 2ANTARA FOTO/M Risyal Hidaya

Bisnis.com, JAKARTA - Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta melaporkan 664 kasus baru positif Covid-19 di Ibu Kota pada Sabtu (22/10/2022).

Berdasarkan data terbaru, total kasus positif yang terkonfirmasi di DKI Jakarta per hari ini mencapai 1.439.549 sejak Maret 2020. 

Terdapat dua kasus meninggal akibat Covid-19 per hari ini. Adapun total pasien yang meninggal karena Covid-19 yakni 15.608. 

Sementara itu, total pasien yang sembuh dari Covid-19 mencapai 800 orang. 

Dengan demikian, angka total pasien Covid-19 di DKI Jakarta yang sembuh mencapai 1.418.773 per hari ini. 

Secara nasional, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 melaporkan kasus positif Covid-19 bertambah sebanyak 2.087 kasus pada 22 Oktober 2022.

Dengan penambahan kasus baru tersebut, total kasus positif di Indonesia tercatat telah mencapai 6.469.276 kasus.

Jika diperinci, Satgas mencatat penambahan kasus sembuh bebanyak 2.308 kasus, sehingga total menjadi 6.291.941 kasus.

Sementara itu, kasus meninggal bertambah sebanyak 18 kasus, sehingga total tercatat mencapai 158.416 kasus.

Di sisi lain, Satgas mencatat adanya penurunan kasus aktif sebanyak 239 kasus, sehingga total kasus aktif tercatat mencapai 18.919 kasus hingga 22 Oktober 2022.

Adapun penerima vaksin Covid-19 dosis pertama hingga 22 Oktober bertambah sebanyak 16.575 orang. Dengan data tersebut, total penerima vaksin dosis pertama telah bertambah menjadi sebanyak 205.088.011 orang.

Lebih lanjut, penerima vaksin dosis kedua bertambah sebanyak 25.010 sehingga total bertambah menjadi sebanyak 171.776.852 orang.

Penerima vaksin dosis ketiga bertambah sebanyak 63.999 orang dan total penerima vaksin dosis ketiga ini telah mencapai 64.759.696.

Sementara itu, penerima vaksin dosis keempat bertambah sebanyak 2.249 orang, dengan total penerima sebanyak 658.984 orang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Maria Elena
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper