Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hadapi Arus Balik, Transjakarta Siapkan 6 Rute Tambahan dari Pulo Gebang

Transjakarta menyiapkan 6 rute tambahan untuk mengantisipasi adanya lonjakan arus balik kedua mudik Lebaran 2023 dari terminal Pulo Gebang.
Hadapi Arus Balik, Transjakarta Siapkan 6 Rute Tambahan dari Pulo Gebang. Sejumlah calon penumpang menunggu bus di Terminal Pulo Gebang, Jakarta, Kamis (20/4/2023) saat arus mudik Lebaran 2023 - BISNIS/Muhammad Ridwan.
Hadapi Arus Balik, Transjakarta Siapkan 6 Rute Tambahan dari Pulo Gebang. Sejumlah calon penumpang menunggu bus di Terminal Pulo Gebang, Jakarta, Kamis (20/4/2023) saat arus mudik Lebaran 2023 - BISNIS/Muhammad Ridwan.

Bisnis.com, JAKARTA - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta, yakni PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menyiapkan 6 rute tambahan untuk mengantisipasi adanya lonjakan arus balik kedua mudik Lebaran 2023 di Terminal Pulo Gebang.

Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Transjakarta Apriastini Bakti Bugiansri mengatakan, pihaknya telah menyediakan 6 rute tambahan dari Terminal Pulogebang menuju ke terminal lainnya, antara lain Terminal Senen, Tanjung Priok, Kampung Rambutan, Pasar Minggu, Kalideres, dan Pulogadung.

“Ketersediaan layanan dari Transjakarta tersebut telah dimulai dari 26 April hingga 1 Mei 2023 mulai pukul 22.00 WIB - 05.00 WIB,” ujar Apriastini dalam keterangan resmi, Kamis (27/4/2023).

Seperti diketahui, terminal Pulogebang menjadi pusat pergerakan penumpang bus, sehingga penambahan ke 6 rute tersebut perlu dilakukan untuk mengatisipasi adanya lonjakan di arus balik tahap kedua.

“Dengan ketersediaan layanan dari Transjakarta akan memudahkan masyarakat yang tiba dari kampung halaman untuk menuju ke tujuan masing-masing dengan aman dan nyaman,” jelasnya. 

Sebelumnya, Terminal Pulo Gebang telah menyiagakan armada tambahan Transjakarta untuk mengantisipasi lonjakan penumpang pada arus balik Lebaran 2023.

Kasatpel Operasional dan Kemitraan Terminal Pulo Gebang Hendra Kurniawan menjelaskan bahwa pihaknya akan mengusulkan menambah armada Transjakarta guna mengantisipasi lonjakan penumpang yang kembali ke Ibu Kota.

Hendra menjelaskan Terminal Pulo Gebang akan menjadi salah satu tujuan untuk bagi mayoritas bus yang berasal dari Jawa Tengah dan Jawa Timur yang mengangkut penumpang program mudik gratis.

"Kami sudah berkomunikasi dengan penyelenggara [mudik gratis], kemungkinan sebelum sampai tujuan sini, kami akan rapat kemungkinan berkoordinasi dengan bidang angkutan jalan untuk koordinasi ke Transjakarta untuk menyediakan armada malam hari," ujarnya.

Lebih lanjut, Hendra menuturkan bahwa kendati Transjakarta sebelumnya sudah beroperasi 24 jam, namun jumlah armada yang dioperasikan masih sangat terbatas. Oleh karena itu, pada masa arus balik nanti akan lebih ditingkatkan.

Di samping itu, pihaknya mengusulkan adanya penambahan rute Transjakarta yang beroperasi dari Terminal Pulo Gebang agar memudahkan para penumpang yang kembali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper