Bisnis.com, JAKARA - Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil–Suswono memastikan salah satu kelebihan yang ditawarkan kepada masyarakat Jakarta adalah hubungan yang baik dengan pemerintahan Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming.
Hal itu disampaikan olehnya pada pernyataan penutup Debat Perdana Pilkada Jakarta 2024, Minggu (6/10/2024).
"Kalau kami terpilih salah satu kelebihannya Insyaallah hubungan kami dengan presiden terpilih akan sangat baik. Dan siapa yang diuntungkan? Yang diuntungkann warga Jakarta," ucapnya di Jakarta International Expo atau JIExpo, Kemayoran.
Menurut mantan Gubernur Jawa Barat itu, hubungan antara pemerintah pusat dan daerah yang baik bisa menguntungkan warga karena bisa berdampak ke dana transfer dari pusat ke daerah.
"Kalau hubungan baik, dana transfer dari pemerintah pusat akan berlipat-lipat sehingga program-program, kartu-kartuan akan lebih banyak dan sejahtera," tuturnya.
Tidak hanya itu, pria yang akrab disapa Kang Emil tersebut menyampaikan bakal melanjutkan seluruh program yang baik dari terdahulunya.
Baca Juga
"Maka masa lalu yang baik kami akan pertahankan. Semua program yang bagus dari pak Ali Sadikin, pak Sutiyoso, pak Jokowi, pak Foke [Fauzi Bowo], pak Ahok termasuk pak Anies, akan kami pertahankan," paparnya.