Bisnis.com, JAKARTA — Pasangan nomor urut dua di Pilkada Jakarta, Dharma Pongrekun-Kun Wardhana mengenalkan program unggulannya dalam sektor ekonomi, yakni Getuk Tular Adab.
Dharma menjelaskan, Getuk Tular Adab adalah sistem ekonomi adab yang menjadi pusaran ekonomi Jakarta, yang akan menyelesaikan semua persoalan ekonomi yang ada di Jakarta.
"Karena mengamankan ekonomi rakyat, sehingga rakyat dapat bertahan bahkan dapat diwariskan sampai dengan cucu dan cicitnya," titir Dharma dalam perhelatan Debat kedua KPU DKI Jakarta, Beach International Stadium (BCIS), Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).
Menurutnya, program ini menjadi unggul karena hanya di rumah saja perekonomian akan masuk ke dalam pundi-pundinya.
"Jadi rakyat Jakarta jangan lagi merasa khawatir terusir dari Jakarta walaupun biaya hidupnya mahal," jelasnya.
Dharma juga mengeklaim bahwa pihaknya sudah mempersiapkan Tim Ekonomi Adab untuk mengawal proses daripada sistem ekonomi adab ini.
Baca Juga
Kun kemudian juga mengungkapkan bahwa untuk bisa meningkatkan pertumbuhan yang inklusif, meningkatkan kesetaraan dan juga meningkatkan kesejahteraan sosial memerlukan lompatan lompatan dengan mengoptimalkan ekonomi digital.