Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Debat Terakhir Pilkada Jakarta Selesai, RK: Badan Terasa Ringan

Calon gubernur nomor urut satu di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil (RK) mengaku lega dan bahagia usai menjalani debat ketiga.
Calon gubernur nomor urut satu di Pilkada Jakarta Ridwan Kamil ketika ditemui usai acara dialog dengan Kadin di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (6/11/2024)/Bisnis-Jessica Gabriela Soehandoko
Calon gubernur nomor urut satu di Pilkada Jakarta Ridwan Kamil ketika ditemui usai acara dialog dengan Kadin di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (6/11/2024)/Bisnis-Jessica Gabriela Soehandoko

Bisnis.comJAKARTA -  Calon gubernur nomor urut satu di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil (RK) mengaku lega dan bahagia usai menjalani debat ketiga yang telah digelar di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Minggu malam (17/11/2024). 

Kala blusukan ke Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, RK mengatakan bahwa debat tadi malam berjalan lancar. Terlebih, badannya terasa lebih ringan usai gelaran tersebut. 

"Setelah debat ketiga, kalau boleh jujur ya, badan terasa ringan. Sebelumnya seperti merasa manggul beras selama berhari-hari. Tiba-tiba sekarang pundak saya terasa lebih ringan," tuturnya, Senin (18/11/2024).

Sosok yang akrab disapa Kang Emil tersebut mengklaim menjadi lebih optimis usai debat ketiga. Terlebih, ia mengaku bahwa dalam berkontestasi di Pilkada terasa seperti bermain bola. 

"Kalau mau menang ya mainkan terus bolanya. Jangan mendengarkan komen-komen yang negatif, prediksi-prediksi yang menjatuhkan,” jelasnya. 

Lanjutnya, layaknya seperti bermain bola, ia mengaku akan terus bermain agar bisa menang selama menit masih belum berakhir. 

“Harus berkeringat terus, berikhtiar terus. Itu akan saya lakukan sampai berakhirnya waktu," ucapnya. 

Di lain sisi, RK mengatakan bahwa masa seminggu terakhir menjadi masa yang paling krusial. Menurutnya orang menjadi lebih atentif karena bersiap untuk memberikan suaranya pada 27 November 2024 mendatang. 

Meski memasuki masa krusial, ia tidak akan mengubah strategi kampanyenya. RK mengklaim bahwa ia akan tetap mengandalkan blusukan untuk menyerap aspirasi warga. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper