Bisnis.com, DEPOK-- Penyair Sapardi Djoko Damono akan membedah karya seniman Arifin C. Noer dalam diskusi Teks dan Lakon Arifin C. Noer di Serambi Salihara, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Sabtu (18/4/2015) pukul 16.00-18.00 WIB.
Selain Sapardi, yang akan menjadi pembicara dalam diskusi mengenang karya-karya Arifin tersebut adalah Yudi Ahmad Tajudin.
Seperti dikutip dari situs resmi Salihara, dijelaskan bahwa Arifin C. Noer adalah seniman dengan banyak bakat. Sebagai sastrawan, Arifin telah aktif menulis sejak masih belia.
Di panggung teater, Arifin bersama Teater Ketjil menabalkan diri sebagai pembaharu. Teaternya mengaduk dengan sangat baik anasir teater tradisi dan teater modern.
"Ia juga nama penting di dunia perfilman Indonesia," tulis keterangan resmi tersebut.
Adapun, Sapardi Djoko Damono dan Yudi Ahmad Tajudin akan membahas karya-karya Arifin dari sudut pandang masing-masing. Bukan hanya tentang karya-karya itu, tetapi juga pengaruh mereka kepada seni modern di Indonesia setelah kepergian sang seniman lebih dari dua dasawarsa silam.