Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Warteg di Tangsel Jualan Seperti Biasa Selama Ramadan

Para pemilik warung makan dan pedagang makanan siap saji pinggir jalan di Tangerang Selatan menutup sementara usahanya sejak pagi hingga siang hari selama bulan puasa Ramadan.
Warteg.  Ilustrasi/JIBI
Warteg. Ilustrasi/JIBI

Bisnis.com, TANGSEL--Para pemilik warung makan dan pedagang makanan siap saji pinggir jalan di Tangerang Selatan menutup sementara usahanya sejak pagi hingga siang hari selama bulan puasa Ramadan.

Sumarti, pemilik warung Warteg di Rempoa, Kecamatan Ciputat Timur, Tangsel, mengatakan masih membuka usahanya seperti biasa dengan cara menutup rapat pintu masuk dan jendela warungnya dengan gorden tebal.

“Saya dan beberapa teman pemilik Warteg melihat kondisi lingkungan saja, ada yang buka seperti biasa dengan memasang gorden dan ada yang tutup sejak pagi hingga siang hari, tergantung situasi pelanggan saja,” katanya Selasa (14/6/2016).

Menurutnya, Pemerintah Kota Tangsel maupun masyarakatnya cukup baik menyikapi para pengusaha Warteg dan makanan siap saji pinggir jalan yang memang mata pencahariannya berjualan itu.

Sementara itu, lanjutnya, para pengusaha juga memahami masyarakat Tangsel yang cukup baik dalam menjalankan ibadah puasa sehingga mereka lebih berhati-hati jika mau berjualan pada pagi dan siang hari karena sedikit pembeli.

Dia mengatakan walaupun berjualan seperti biasa, tetapi dirinya dan dan karyawan tetap berpuasa karena seluruh  makanan telah dimasak sejak malam hingga menjelang subuh.

Sulaeman, pedagang gado-gado di Jl Aria Putra, Kecamatan Ciputat, Tangsel, mengatakan pernah berjualan seperti biasa sejak pagi dengan menutup sekeliling tempat usahanya dengan kain, tetapi tidak ada yang datang untuk membeli.

“Akhirnya kami menggeser waktu berjualan mulai dari sore sekitar pukul 17.00 WIB sampai malam hari. Alhamdulillah cukup ramai pembeli untuk berbuka puasa dan makan malam,” katanya.

Kondisi yang demikian itu juga terlihat di sekitar kampus Universitas Muhammadiah Jakarta (UMJ) di Cirendeu, Universitas Islam Negeri (UIN) di Ciputat dan Universitas Pamulang (Unpam) di Pamulang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper