Bisnis.com, TANGSEL-Sejumlah warga Ciputat, Tangerang Selatan berencana menyaksikan Van Douglas Carnival di Serpong, Tangsel pada 12 November 2017, yang disemarakkan dengan carnival dan pameran produk usaha kecil menengah.
Kegiatan carnival dan bazar yang merupakan rangkaian dari perayaan Hari Ulang Tahun Tangsel ke-9 itu juga dimeriahkan dengan acara pawai marching band, sepeda hias, delman hias hingga UKM yang mempromosikan produknya.
Ubaidillah, warga Ciputat, Tangsel, mengatakan bersama beberapa rekan kerjanya di perguruan tinggi negeri berencana menyaksikan pameran UKM yang dipusatkan di sepanjang jalan samping BSD Square, Serpong.
“Kebetulan acaranya dilaksanakan hari Minggu, 12 November 2017, saatnya banyak warga libur kerja. Sambil refreshing kami akan menyaksikan bazar UKM dan carnival dengan berbagai pertunjukan yang ada,” katanya, Jumat (3/11/2017).
Menurutnya, kegiatan acara carnival dan bazar produk usaha kecil dan menengah itu diselenggarakan oleh Dinas Koperasi dan UKM Tangsel dimulai pukul 06.00 WIB akan berakhir pukul 20.00 WIB.
Sementara itu Pelaksana Tugas Kepala Dinas Koperasi dan UKM Tangsel, Dahlia Nadeak, menjelaskan bazar produk unggulan dari 120 UKM di wilayah Tangsel itu rencana berlangsung hingga sekitar pukul 20.00 WIB.
Baca Juga
“Ada banyak produk UKM yang berbeda yang akan ditampilklan di Tangsel Van Douglas Carnival, termasuk sejumlah produk unggulan peraih berbagai penghargaan akan menarik perhatian pengunjung,” ujarnya.
Dia menjelaskan nama kegiatan Tangsel Van Douglas Carnival itu diambil dari salah satu nama bungan anggrek. Van Douglas, yang menjadi ciri khas Kota Tangsel.
Sumiyati, pelaku UKM di Tangsel, mengatakan dirinya bersama dua rekan sesama produsen makanan olahan skala mikro itu ikut berpartisipasi dalam bazar yang diperkirakan bakal dipadati pengunjung.
“Kami bertiga ikut vestial dan bazar tersebut dengan hanya menyewa satu stand saja untuk menawarkan aneka produk. Kami menyewa satu stand untuk bersama-memamerkan produk yang berbeda, dan bukan masing-masing satu satu stand,” ujarnya.