Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemprov DKI Luncurkan SIERA Untuk Pertahankan Opini WTP

Dalam rangka mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian dari Badan Pemeriksa Keuangan, Pemprov DKI Jakarta meluncurkan aplikasi Sistem Informasi Elektronik Rekonsiliasi Aset atau SIERA.
Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah/beritajakarta.com
Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah/beritajakarta.com
Bisnis.com, JAKARTA - Dalam rangka mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian dari Badan Pemeriksa Keuangan, Pemprov DKI Jakarta meluncurkan aplikasi Sistem Informasi Elektronik Rekonsiliasi Aset atau SIERA.
 
Pembuatan aplikasi tersebut dilakukan berdasarkan saran BPK yang kedepannya akan mempermudah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk melakukan input data aset.
 
Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah mengatakan sistem aplikasi SIERA akan diresmikan pada 18 Februari 2018 didahului dengan sosialisasi kepada para SKPD. 
"Kita instruksikan agar SKPD melakukan input terhadap identitas aset mulai nama aset, volume, letak, diperoleh dari mana, serta nilai aset," kata Saefullah, Jumat (15/2/2019).
 
Melalui aplikasi yang mempermudah input data aset ini, diharapkan SKPD lebih aktif dalam mempertahankan opini WTP yang sudah diperoleh dari BPK.
 
Di lain pihak, Kepala Subbidang Inventarisasi Aset Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta Irvan Syahkuala mengatakan SIERA merupakan aplikasi berbasis web yang dapat diakses baik melalui komputer maupun handphone sehingga SKPD dapat dengan mudah menggunakan sistem tersebut.
 
Seiring berjalannya waktu, SIERA dan sistem input data aset tersebut juga akan terus dikembangkan oleh BPAD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhamad Wildan
Editor : Akhirul Anwar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper