Bisnis.com, JAKARTA — Sejumlah tempat olahraga yang berada di dalam atau pun di luar mal akan ditutup sementara menyusul perpanjangan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Transisi fase I di wilayah DKI Jakarta.
Hal itu ditegaskan Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Cucu Ahmad Kurnia dalam Webinar Jakarta Setelah Transisi pada Jumat (17/7/2020).
“Ditutup dulu ditunda sementara di mana pun baik di mal atau pun di luar mal yang mandiri, mohon maaf karena kondisi Jakarta sedang tidak kondusif,” kata Cucu.
Dengan demikian, jelasnya, masyarakat diminta untuk tidak berpergian, termasuk berolahraga di luar rumah, bila tidak memiliki kepentingan di keluar rumah.
“Jakarta ini belum aman, kita masih transisi kalau enggak penting-penting amat jangan keluar rumah. Gym yang ada di luar dan di dalam mal akan ditutup dulu,” kata dia.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memutuskan untuk memperpanjang kembali pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi fase pertama selama dua pekan ke depan.
Baca Juga
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan dengan kondisi penularan Covid-19 yang masih cukup tinggi di DKI Jakarta, akan sangat berbahaya jika dilakukan pelonggaran PSBB transisi dan masuk ke fase kedua.
“Oleh sebab itu, kami memutuskan untuk kembali memperpanjang fase satu sampai dua pekan ke depan sebelum bisa beralih ke fase kedua,” kata Anies dalam konferensi pers virtual di Jakarta, Kamis (16/7/2020).
Dengan diberlakukannya perpanjangan PSBB transisi, maka sebagian rencana pengoperasian kembali sejumlah fasilitas terpaksa ditunda hingga kondisinya dinilai aman.